BOLASPORT.COM - Liverpool diminta untuk merekrut eks rekan setim Diogo Jota karena lini depan The Reds dinilai belum sempurna.
Liverpool saat ini dikenal sebagai salah satu tim dengan barisan penyerang paling tajam seantero Eropa.
Hal tersebut tidak lepas dari penampilan para pemain andalan mereka.
Sejauh ini, Liverpool memiliki penyerang-penyerang hebat, seperti Roberto Firmino, Mohamed Salah, Sadio Mane, Diogo Jota, Divock Origi, dan Takumi Minamino.
Mo Salah sendiri masih menjadi penyerang paling tajam yang dimiliki Liverpool pada musim ini.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Mo Salah telah terlibat dalam 31 gol Liverpool di berbagai kompetisi musim ini.
Penyerang asal Mesir itu sudah menciptakan 22 gol dan 9 assist dari 24 penampilan, baik di Liga Champions maupun Liga Inggris.
Selain Mo Salah, masih ada nama Mane dan Jota yang dikenal tajam di depan gawang.
Origi juga merupakan salah satu opsi yang paling sering menyelamatkan Liverpool sebagai sosok pemain pengganti.
Sementara Firmino selama ini dikenal memiliki peran sebagai false nine paling apik yang pernah dimiliki Liverpool.
Baca Juga: AC Milan Krisis Gol karena Brahim Diaz Tak Punya Insting Tajam dalam DNA-nya
Kendati demikian, lini depan Liverpool musim ini masih dibilang belum sempurna.
Pandit Liga Inggris, Paul Merson, menilai Liverpool masih membutuhkan sosok penyerang anyar.
Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Merson menyarankan nama Raul Jimenez sebagai rekrutan anyar Liverpool.
Merson menyebut Jimenez sangat cocok dengan Liverpool untuk menjadi opsi di lini serang.
Tidak hanya menjadi pengganti Mo Salah dan Mane di tengah-tengah Piala Afrika, eks rekan Jota di Wolverhampton Wanderers itu dinilai juga cocok untuk bermain lebih lama bersama Liverpool.
Baca Juga: Pep Guardiola Pastikan Man City Tak akan Belanja Striker Anyar meski Ferran Torres Dicomot Barcelona
"Liverpool perlu merekrut penyerang tengah seperti Raul Jimenez pada Januari, dan bukan hanya sebagai penutup Piala Afrika," ucap Merson.
"Mereka membutuhkan seseorang untuk bergabung sementara Sadio Mane dan Mo Salah pergi, ya. Namun, saya pikir mereka juga membutuhkan seseorang untuk masa depan."
"Mereka membutuhkan pemain yang bisa memberi tekanan pada tiga pemain depan dan membantu mereka memenangkan gelar liga secara konsisten untuk beberapa tahun ke depan. Tidak baik berada di urutan kedua selama lima tahun ke depan," lanjut Merson.
Merson juga mengatakan Jimenez merupakan pemain dengan tipe seperti Firmino, tetapi dalam versi yang lebih besar.
Jimenez bisa mencetak gol lebih banyak, tetapi juga bisa bermain sebagai penghubung antara lini depan, tengah, dan belakang.
Baca Juga: Lupakan soal Insiden Drawing Ulang, Ancelotti Ingin Real Madrid Fokus Lawan PSG
"Diogo Jota dan Roberto Firmino adalah pemain yang sangat bagus, tetapi saya masih berpikir mereka membutuhkan penyerang tengah yang tepat dan jika mereka membawa Jimenez, dia akan bermain," kata Merson.
"Dia adalah versi Firmino yang lebih besar yang mencetak lebih banyak gol. Dia bisa datang segera dan memiliki visi itu, dan dia telah bermain dengan Jota cukup lama di Wolves."
"Dia tidak perlu bermain setiap minggu, tetapi dia akan mendapatkan waktu bermain. Liverpool memainkan begitu banyak pertandingan dalam satu musim, dan dia bisa memberi mereka sesuatu yang berbeda."
"Saya pikir dia hebat di dalam kotak penalti. Saya pikir itu adalah perekrutan yang bagus. Dia akan masuk dan tidak mengeluh jika dia tidak bermain setiap minggu. Itulah yang mereka butuhkan," tutur Merson mengakhiri.
Sejauh ini, Jimenez telah mencetak 51 gol dan 20 assist dari 127 penampilan bersama Wolverhampton Wanderers di berbagai kompetisi.
Baca Juga: Bukan Man United, Joao Cancelo Hanya Akui 2 Tim Ini sebagai Pesaing Utama Man City di Liga Inggris
Liverpool tentu perlu menyiapkan dana yang cukup besar untuk memboyong penyerang berusia 30 tahun itu dari Wolverhampton Wanderers.
Pasalnya, kontrak Jimenez baru akan habis pada akhir musim 2023-2024 atau lebih tepatnya pada 30 Juni 2024.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportbible |
Komentar