BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akhirnya bisa berada di final Piala AFF 2020 setelah beberapa tahun terakhir gagal menuju babak pamungkas turnamen dua tahunan tersebut.
Indonesia harus berjuang hingga menit ke-120 untuk memastikan satu tiket ke babak final Piala AFF 2020.
Pertandingan antara skuad Garuda melawan Singapura yang menjadi tuan rumah juga meninggalkan banyak drama dan cerita.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Ceritakan Keharmonisan dengan Jack Miller di Ducati
Pada pertandingan tersebut, masuk menit ke-119, kiper Hassan Sunny harus mendapatkan kartu merah setelah melanggar keras Irfan Jaya.
Wasit Qasim Matar Ali langsung mengusir kiper berusia 37 tahun tersebut.
Sebagai pengganti, Ikhsan Fandi menjadi kiper timnas Singapura pada laga tersebut.
Hassan juga memberikan gerakan tanda minta maaf saat berjalan keluar lapangan kepada pelatih dan suporter yang datang langsung ke stadion.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Ceritakan Keharmonisan dengan Jack Miller di Ducati
Diberikan tambahan waktu satu menit, timnas Indonesia masih mencoba menciptakan peluang terakhir.
Lewat tendangan bebas, Kadek Agung mencoba melepaskan tendangan mendatar.
Namun masih bisa diamankan kiper Ikhsan Fandi.
Komentator pertandingan kemudian memuji penyelamatan bola tersebut.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Laga Panas Timnas Indonesia vs Singapura Ciptakan Sejarah Baru
Ikhsan kemudian melepaskan umpan kedepan yang diarahkan langsung kepada penyerang The Lions tapi bola keluar lapangan.
Terus menyerang, pada menit ke-121, skuad Garuda mencoba membuat peluang.
Evan Dimas yang tidak mendapatkan pengawalan mencoba membangun serangan.
Dia memberikan umpan kepada Egy Maulana Fikri dan bola dikembalikan kepada Evan yang sudah mencari posisi di kotak penalti Singapura.
Gagal melewati lini belakang The Lions, bola berhasil direbut bek Singapura dan akhirnya wasit mengakhiri pertandingan dengan skor 4-2.
Baca Juga: 5 Sosok yang Bisa Jadi Bintang Masa Depan Barcelona, 4 Asli Produk La Masia
Setelah momen tersebut, kamera menyorot kepada Asnawi Mangkualam yang melakukan sujud di lapangan.
Lalu, Fachudin Aryanto juga terlihat melakukan sujud dan kemudian meletakan tangannya ke logo Garuda di jerseynya.
Terlihat, kiper pengganti Singapura, Ikhsan Fandi menangis di depan gawangnya.
Irfan Jaya kemudian menghampiri Ikhsan dan mencoba menangkan dibantu dengan Witan Sulaeman.
Baca Juga: Manchester City Rawan Kepeleset, Pemimpin Klasemen Liga Inggris saat Natal Tak Dijamin Juara
Ezra Walian merayakan kemenangan dari bench berpelukan dengan KH Yudo.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong bertepuk tangan dan merayakan hasil ini dengan pemain di pinggir lapangan.
Komentator mengatakan jika pertandingan ini sangat luar biasa dan fans kedua tim harus berbangga pada performa tim mereka.
Baca Juga: Manchester City Rawan Kepeleset, Pemimpin Klasemen Liga Inggris saat Natal Tak Dijamin Juara
Pemain Singapura Amy Recha terlihat coba menenangkan Faris Ramli yang tergeletak di lapangan sambil menangis.
Irfan Jaya kemudian bersalaman dengan pelatih Tatsuma Yoshida dengan gesture mencium tangan dan disusul oleh Evan Dimas.
Baca Juga: Dituding Bermuka Dua, Justin Gaethje Respons Juara Kelas Ringan UFC
Beberapa pemain Indonesia berkumpul di lapangan untuk merayakan kemenangan.
Kamera kembali menyorot Evan dimas dan Irfan Jaya mencoba menenangkan Faris Ramli yang sudah mulai bangkit namun terlihat menangis.
Evan Dimas coba berkomunikasi dan menangkan pemain tersebut.
Komentator menutup dengan mengatakan dimanapun penoton berada, bahkan di seluruh dunia, ini adalah pertandingan yang spektakuler untuk sepak bola ASEAN.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar