Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Bekerja Terlalu Banyak, Kylian Mbappe Tak Mau Piala Dunia Dua Tahun Sekali

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 28 Desember 2021 | 17:45 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, melakukan selebrasi dalam laga Liga Prancis kontra Clermont di Stadion Parc des Princes, Sabtu (11/9/2021).
TWITTER.COM/PSG_ENGLISH
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, melakukan selebrasi dalam laga Liga Prancis kontra Clermont di Stadion Parc des Princes, Sabtu (11/9/2021).

BOLASPORT.COM - Penyerang tim nasional Prancis, Kylian Mbappe, menilai jumlah pertandingan per musim sudah terlalu banyak hingga ia tak sepakat dengan wacana Piala Dunia dua tahun sekali. 

Asosiasi Sepak Bola Dunia, FIFA, memiliki wacana mengubah jadwal Piala Dunia dari empat tahun menjadi dua tahun sekali. 

Tidak semua pihak menyambut gembira usulan tersebut.

Salah satu alasan dari pihak yang kontra adalah karena kalender turnamen sepak bola yang sudah padat tiap tahun. 

Kylian Mbappe salah satu orang yang tidak sepakat dengan wacana yang ditawarkan FIFA

“Para pemain sudah menjalani 60 pertandingan setiap tahun. Kami senang bisa bermain, tetapi kalau berlebihan ya berlebihan,” kata Mbappe, dikutip BolaSport.com dari Goal. 

“Kalau ingin melihat permainan yang berkualitas, beri pemain waktu beristirahat yang cukup.” 

Hal lain yang menjadi fokus Mbappe adalah Piala Dunia bisa kehilangan daya pikatnya jika diadakan terlalu sering. 

Baca Juga: PSG vs Real Madrid - Profesional, Kylian Mbappe Siap Bantu Lionel Messi cs Habisi Calon Klub Barunya

“Saya tak bisa mengatakan apakah wacana itu benar atau salah. Hanya saja, Piala Dunia adalah sesuatu yang unik dan hanya terjadi empat tahun sekali.” 

“Memainkan Piala Dunia setiap dua tahun sekali menjadikannya turnamen yang biasa-biasa saja,” ucapnya melanjutkan. 

Kendati masih banyak mendapat resistensi, FIFA juga mendapat dukungan soal usulan mengadakan Piala Dunia dua tahun sekali. 

Baca Juga: Mancini Merasa Aneh Donnarumma Tak Main secara Reguler di PSG

Salah satu orang yang mendukung adalah Arsene Wenger, mantan pelatih Arsenal. 

Sosok yang menangani Arsenal dari 1996 hingga 2018 tersebut kini menjadi kepala perkembangan global di FIFA

Menurut Wenger, Piala Dunia dua tahun sekali berarti pertandingan kualifikasi dan jeda kompetisi menjadi lebih sedikit. 

Baca Juga: Real Madrid Berpotensi Duetkan Haaland dan Mbappe, Presiden Barcelona Bakal Jalankan Operasi Senyap

Artinya, pertandingan internasional akan menjadi lebih ketat dan seru sesuai keinginan para suporter. 

Mbappe toh tidak sendirian mengajukan keberatan. 

Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, juga tidak setuju dengan usulan FIFA

Sebelumnya, Ceferin menulis surat ke FIFA yang menyatakan kecemasan yang ia punya. 

“Mempertimbangkan efek yang ditimbulkan dari perubahan ini ke seluruh organisasi sepak bola, mengejutkan melihat FIFA meluncurkan kampanye mendukung proposal mereka,” tulis Ceferin pada September 2021 lalu. 

“Padahal, proposal itu belum diajukan ke konfederasi, asosiasi nasional, liga, klub, pemain, pelatih, dan seluruh komunitas sepak bola.” 

“Sangat penting untuk menyoroti kecemasan yang dimiliki komunitas sepak bola soal efek Piala Dunia yang diadakan dua tahun sekali,” kata Ceferin lagi dalam suratnya. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Maarten Paes Hanya Butuh 3 Hari Belajar Indonesia Raya, Paling Keras Teriak Saat Timnas Indonesia Vs China

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136