Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Bartomeu Masih Jadi Presiden Barcelona, Dani Alves Ngaku Tak Mau Balik ke Camp Nou

By Sandi Lathunusa - Jumat, 31 Desember 2021 | 07:40 WIB
Dani Alves mengakui bahwa dirinya enggan balik ke Camp Nou jika Josep Maria Bartomeu masih menjadi presiden Barcelona.
TWITTER.COM/INFOSFCB
Dani Alves mengakui bahwa dirinya enggan balik ke Camp Nou jika Josep Maria Bartomeu masih menjadi presiden Barcelona.

BOLASPORT.COM - Dani Alves mengakui bahwa dirinya enggan balik ke Camp Nou jika Josep Maria Bartomeu masih menjadi Presiden Barcelona.

Barcelona memulangkan mantan pemainnya, yakni Dani Alves, pada 12 November 2021.

Dani Alves diboyong Barcelona secara cuma-cuma alias gratis dan dikontrak hingga akhir musim 2021-2022.

Adapun bek asal Brasil itu dikontrak Barcelona setelah tidak memperpanjang kontraknya dengan Sao Paulo pada 16 September 2021.

Namun, Alves harus menunda debut keduanya bersama Barcelona.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Alves saat ini tengah menjalani karantina lantaran positif COVID-19.

Menurut catatan Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Alves dijadwalkan selesai menjalani karantina pada 10 Januari 2022.

Baca Juga: Eks Striker Spurs Sebut Harry Kane Berpotensi Perpanjang Kontrak Bersama The Lilywhites

Sementara itu, Barcelona akan melawan Mallorca dalam laga pekan ke-19 Liga Spanyol 2021-2022, Minggu (2/1/2022) waktu setempat atau Senin pukul 03.00 WIB.

Duel tersebut akan dilangsungkan di markas Mallorca, yakni di Stadion Son Moix.

Dani Alves pun membuka mulut soal keputusannya kembali ke Barcelona.

Bek berusia 38 tahun itu mengatakan bahwa ia tak akan kembali ke Camp Nou jika Josep Maria Bartomeu masih menjadi presiden Barcelona.

"Saya tidak akan menerima tawaran darinya (Bartomeu)," kata Alves seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Saya pergi ketika dia menjadi presiden dan tidak ada gunanya bekerja dengannya lagi," ucap Alves melanjutkan.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Cristiano Ronaldo Gacor, Man United Bungkam Burnley di Pengujung 2021

Alves pun yakin bahwa Barcelona akan bangkit di bawah kendali Joan Laporta.

"Saya punya perasaan bahwa saya akan balik ke Barcelona dan meskipun banyak orang berpikir itu hal aneh, saya kembali," ujar Alves.

"Kami harus bekerja untuk kembali membangun Barcelona yang hebat dan untuk ini kami membutuhkan stabilitas serta solidaritas."

"Laporta akan membangun klub lagi dan dengan kembalinya ke Barca, stabilitas tim akan pulih."

"Kami senang dia bersama kami," tutur Alves menambahkan.

Baca Juga: Blak-blakan, Romelu Lukaku Tak Suka Thomas Tuchel dan Ingin Kembali ke Inter Milan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X