BOLASPORT.COM - Petarung kelas berat UFC berjuluk The Predator, Francis Ngannou, ingin uji nyali di arena tinju.
Tahun 2021 menjadi tahun yang istimewa bagi Francis Ngannou karena mencatatkan prestasi mentereng pada ajang UFC.
Francis Ngannou berhasil menjadi juara di kelas berat setelah nyaris satu tahun tak mendapat jatah tampil.
Momen itu terjadi dalam event UFC 260 bulan Maret 2021, di mana Francis Ngannou mengalahkan Stipe Miocic.
Baca Juga: John Kavanagh Respons Legenda UFC usai Diminta Mundur Tangani Conor McgGregor
Kemenangan itu pantas didapat The Predator karena dia tampil brutal dengan menghabisi Stipe Miocic melalui KO pada ronde kedua.
Dengan status juara di tangan, Francis Ngannou secara terang-terangan mengutarakan niat untuk keluar dari zona nyaman.
Petarung berusia 35 tahun itu ingin menguji nyalinya dengan tampil di arena tinju.
Meski kini berstatus sebagai atlet MMA, tinju akan menjadi obsesi tersendiri bagi Francis Ngannou.
Baca Juga: Soal Adu Mulut, Conor McGregor Nomor Satu
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | TMZ |
Komentar