BOLASPORT.COM - Hubungan Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi memasuki babak baru setelah keduanya sama-sama pensiun dari MotoGP.
MotoGP pernah memiliki dua pembalap hebat dalam diri Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi.
Meski sama-sama membela tim pabrikan Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi mampu menciptakan rivalitas internal yang menarik.
Jorge Lorenzo mampu menebar ancaman kepada Valentino Rossi sejak kedatangannya pada musim 2008.
Baca Juga: Punya Fabio Quartararo, Yamaha Dianggap Ducati Pesaing Terbesar di MotoGP
Tidak jarang tensi panas begitu terasa di paddock Yamaha karena keduanya merupakan pembalap yang sangat berbakat.
Di sisi lain, Yamaha menjadi pihak yang diuntungkan dengan adanya rivalitas antara Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Kolaborasi kedua pembalap itu mampu menghasilkan total lima gelar juara dunia untuk Yamaha.
Dalam wawancara yang dikutip dari laman Motosan, Jorge Lorenzo menceritakan bagaimana relasinya dengan The Doctor.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar