BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia berhasil menjadi runner-up dalam kejuaraan sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara, Piala AFF 2020.
Dalam kesempatan kali ini, timnas Indonesia sejatinya bisa dikatakan kurang diperhitungkan.
Pasalnya, pelatih timnas Indonesia, Shin tae-yong, memilih untuk membawa banyak pemain muda.
Selaini itu, tantangan berat juga sudah harus dihadapi timnas Indonesia sejak babak penyisihan grup.
Bagaimana tidak?, Skuad Garuda tergabung dalam Grup B yang dihuni juara bertahan Vietnam dan tim kuat seperti Malaysia.
Akan tetapi, kejutan justru terjadi.
Timnas Indonesia sukses mengamankan satu tiket semifinal dengan status juara Grup B.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | AFFSuzukiCup.com |
Komentar