BOLASPORT.COM - Kompatriot Lionel Messi, Mauro Icardi, memegang peran kunci dalam skema transfer Alvaro Morata ke Barcelona.
Bursa transfer musim dingin Januari 2022 telah dibuka.
Klub-klub top Eropa tengah mempersiapkan rencana mereka untuk memboyong pemain anyar.
Salah satu klub yang dikabarkan sudah menyiapkan rencana tersebut adalah Barcelona.
Barcelona malah sudah mencuri start pada bursa transfer kali ini dengan mendatangkan satu pemain anyar.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - De Jong Nyaris Cetak Gol Terbaik 2022, Barcelona Tembus Zona Liga Europa
Eks penyerang Manchester City, Ferran Torres, menjadi pemain pertama yang didatangkan Barcelona.
Torres didatangkan Barcelona dari Manchester City dengan mahar 55 juta euro atau setara dengan Rp 887 miliar plus bonus senilai 10 juta euro (sekitar Rp 160 miliar).
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Marca |
Komentar