BOLASPORT.COM - Pemain PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo, mempunyai tekad untuk bisa meredam lini depan Persija Jakarta.
Menurut Wahyu Prasetyo, Persija Jakarta punya barisan penyerang yang mematikan.
Sebut saja ada nama Marko Simic, Osvaldo Haay, Taufik Hidayat, dan Irfan Jauhari.
Baca Juga: Manchester United Era Ralf Rangnick Kacau, 11 Pemain Mau Cabut
Di sisi lain, Wahyu Prasetyo juga tidak akan mengesampingkan kualitas dari pemain lainnya.
Dalam masa persiapan, tim pelatih telah memberikan arahan kepada Jandia Eka dkk.
Diharapkan pemain bisa mengaplikasikan dengan baik saat pertandingan.
Baca Juga: Aji Santoso Beberkan Kunci Kemenangan Persebaya meski Kehilangan Banyak Pemain
Laga pekan ke-18 Liga 1 2021-2022 antara PSIS Semarang vs Persija Jakarta digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (6/1/2022).
"Pemain depan mereka (Persija Jakarta) bagus-bagus," ucap pria yang akrab disapa Hulk tersebut.
"Cuma kami antisipasi semua pemain berbahaya, dari (Marko) Simic, (Irfan) Jauhari dan lain-lainnya."
Baca Juga: Aji Santoso Beberkan Kunci Kemenangan Persebaya meski Kehilangan Banyak Pemain
"Yang pasti kami sudah antisipasi semua itu dalam latihan," sambung Hulk dalam sesi jumpa pers.
Ia menambahkan pemain PSIS Semarang dalam keadaan siap tempur menghadapi Persija Jakarta.
Pada putaran pertama Liga 1 2021-2022, laga Persija Jakarta kontra PSIS Semarang berakhir sama kuat 2-2.
Baca Juga: Anggap Skuad AC Milan Sudah Lengkap, Stefano Pioli Hanya Butuh Bek Anyar
"Insyaallah 100 persen siap," ucap pemain berusia 23 tahun tersebut.
"Untuk menjalani pertandingan melawan Persija Jakarta," tutur Hulk.
Adapun PSIS Semarang untuk sementara menempati peringkat keenam klasemen Liga 1 2021-2022.
Dari 17 pertandingan, klub yang berjulukan Laskar Mahesa Jenar itu sukses mengumpulkan 27 poin.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar