BOLASPORT.COM - CEO Inter Milan, Giuseppe Marotta, berang dengan batalnya pertandingan antara timnya dengan Bologna.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, laga pekan ke-20 Liga Italia 2021-2022 antara Bologna dan Inter Milan batal terlaksana.
Seharusnya kedua tim bentrok di Stadion Renato Dall'Ara pada Kamis (6/1/2022) pukul 18.30 WIB.
Pasukan Inter Milan telah hadir di markas Bologna sejak pukul 17.00 WIB.
Skuad asuhan Simone Inzaghi bahkan sempat melakukan pemanasan di lapangan seolah-olah pertandingan akan digelar.
Namun, pemain-pemain Bologna tidak muncul di stadion karena mendapatkan larangan bermain dari otoritas kesehatan lokal (ALS).
Akibat kasus COVID-19 yang merebak di skuad Bologna, mereka diharuskan menjalani karantina.
Giuseppe Marotta misuh-misuh dengan batalnya pertandingan tersebut.
Dikutip BolaSport.com dari ESPN, Marotta menilai situasi Liga Italia saat ini di luar kendali.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN |
Komentar