BOLASPORT.COM - Kapten PSIS Semarang, Wallace Costa meminta semua pemain melupakan kekalahan dari Persija Jakarta dan fokus menatap laga selanjutnya.
PSIS Semarang akhirnya harus mengakui keunggulan Persija Jakarta dengan skor 2-1 pada pertandingan pekan ke-18 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Denpasar, Bali, Kamis (6/1/2022).
Satu gol dari PSIS dicetak oleh Eka Febri (20').
Sementara Persija memastikan kemenangan lewat dua gol dari Marko Simic (15' dan 68').
Pada pertandingan tersebut, tim Mahesa Jenar cenderung lebih mendominasi serangan.
Namun, ketangguhan Andritany Ardhiyasa menggagalkan peluang PSIS.
Kapten PSIS, Wallace Costa menilai timnya bermain maksimal pada laga tersebut.
Bahkan, tim Mahesa Jenar mendominasi penguasaan bola dengan 58 persen.
Total tendangan ke gawang dari PSIS mencapai 7 kalo berbanding 2 kali dari Persija.
Baca Juga: Tak Menyesal, Jose Mourinho Justru Senang Pernah Tolak Tawaran AC Milan
Wallace menilai jika kekalahan mereka karena kesalahan koordinasi di lini belakang.
Hal ini yang membuat timnya dihukum Persija dan akhirnya keluar sebagai pemenang.
"Pertandingan hari ini berat (kemarin). Persija tim yang bagus dan mereka tim besar."
"Tapi kami telah bekerja sangat keras dan bermain bagus."
"Saat menjalani pertandingan besar anda bisa saja kalah karena kesalahan dan kami kalah," kata Wallace Costa seusai laga.
Baca Juga: Resmi, Persipura Jayapura Datangkan Satu Striker Asing Baru
Pemain asal Brasil ini menegaskan jika kekalahan ini akan menjadi evaluasi bagi timnya.
Saat ini yang terpenting adalah fokus menatap laga berikutnya.
Baca Juga: Anggaran Dipotong, Asosiasi Olimpiade Malaysia Ingin Tiru Viktor Axelsen
Pada pertandingan pekan ke-18 PSIS akan bertanding melawan Persiraja (12/1/2022).
Laga ini harus bisa dimaksimalkan agar mereka bisa mengamankan papan tengah klasemen yang berhasiln diambil alih oleh Persija akibat mengalami kekalahan.
"Selamat untuk Persija dan selamat juga untuk tim saya yang telah bekerja keras dan pertandingan ini sudah selesai."
"Sekarang saatnya kita fokus pada permainan berikutnya," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar