BOLASPORT.COM - Pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick, blak-blakan merasa ragu para pemain asuhannya mau memahami filosofi sepak bolanya.
Ralf Rangnick kini sudah sebulan resmi melakukan tugasnya sebagai pelatih interim Manchester United.
Rapor Rangnick sebulan ini memang belum bisa dikatakan berjalan mulus.
Man United memang secara ajaib tidak bertransformasi menjadi tim yang lebih baik.
Namun dalam prosesnya, klub berjuluk Setan Merah tersebut masih terseok-seok bersama pelatih interim yang baru.
Baca Juga: Sudah Terlalu Banyak Duit, Gareth Bale Kini Cuma Mau Pensiun Dini
Dari lima laga Liga Inggris yang sudah dimainkan di bawah asuhan Rangnick, Man United hanya menang cukup meyakinkan saat melawan Burnley dengan skor 3-1.
Selebihnya, laga melawan Crystal Palace dan Norwich City berakhir dengan kemenangan tipis 1-0.
Newcastle United bahkan mampu menahan imbang mereka dengan skor 1-1.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | manutd.com |
Komentar