BOLASPORT.com - Petinggi Persib Bandung, Umuh Muchtar buka suara terkait dengan kondisi Stadion I Gusti Ngurah Rai saat bertanding lawan Persita Tangerang.
Persib Bandung bertanding melawan Persita Tangerang di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.
Pertandingan berakhir dengan kemenangan Persib dengan skor 1-0.
Gol tunggal dicetak dari titik putih dari Bruno Cantanhede di menit 32.
Sebelumnya, ruang ganti di Stadion I Gusti Ngurah Rai mendapat sorotan pada pertandingan Persebaya melawan Bali United.
Pasalnya ukuran ruang ganti tidak memadai untuk digunakan kompetisi sekelas Liga 1 Indonesia.
Melalui unggahan dari akun resmi twitter Persebaya Surabaya, publik sepakbola Indonesia bisa menyaksikan kondisi ruang ganti stadion secara langsung.
Warganet banyak berkomentar negatif tentang kondisi ruang ganti dan mengkritik kesiapan panitia liga.
Baca Juga: RESMI - Persebaya Surabaya Datangkan Arsenio Valpoort sebagai Pengganti Jose Wilkson
Dalam kesempatan lain, Umuh Muchtar lantas ikut memberikan tanggapan terkait ruang ganti Stadion I Gusti Ngurah Rai.
Ia ternyata tak terlalu mempersoalkan kondisi ruang ganti di sana.
Menurutnya, kondisi tersebut tercipta bukannya secara sengaja.
Keterbatasan kondisi dan situasi menjadi akar utama masalah tersebut muncul.
"Apapun juga kan karena semua ini terkendala situasi," ungkap Umuh dikutip dari laman Kompas.com.
"Bagaimanapun juga kita harus memaklumi."
"Menerima apa adanya," sambungnya.
Umuh sejatinya juga memiliki rasa was-was tersendiri kala menggunakan ruang ganti tersebut.
Ia menggarisbawahi pentingnya sirkulasi udara di sana.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | kompas, superskor |
Komentar