BOLASPORT.COM - AC Milan dikabarkan telah menyiapkan satu rencana untuk bersaing dengan klub sultan demi memboyong Sven Botman dari Lille.
Bursa transfer Januari 2022 nampaknya membuat sejumlah klub sibuk untuk mencari pemain anyar.
Salah satu tim yang disibukkan dengan agenda tersebut adalah raksasa Liga Italia, AC Milan.
Setelah belanja besar-besaran pada musim panas 2021 lalu, AC Milan kembali berusaha untuk memperkuat skuadnya.
Pada bursa transfer Januari 2022, AC Milan sudah menetapkan target utama mereka.
Baca Juga: Newcastle United Belanja Gila-gilaan, Saingi AC Milan Bidik Eks Target Liverpool
Bek tengah Lille, Sven Botman, menjadi target pertama dan utama untuk AC Milan pada musim dingin ini.
Keputusan AC Milan untuk mendapatkan jasa Sven Botman tidak lain karena krisis lini belakang yang sedang mereka alami.
Bek senior berpengalaman milik AC Milan, Simon Kjaer, harus menepi hingga akhir musim karena mengalami cedera.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | football italia |
Komentar