Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stoner Khawatir dengan Cedera Marc Marquez yang Bisa Pengaruhi Kariernya

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 13 Januari 2022 | 14:20 WIB
Casey Stoner dan Marc Marquez
TWITTER.COM/VI5MU
Casey Stoner dan Marc Marquez

BOLASPORT.COM – Mantan pembalap MotoGP, Casey Stoner, menyebut masa-masa sulit yang dialami Marc Marquez saat ini tidak mudah.

Marc Marquez kini tengah mengalami masalah diplopia dan masih diragukan untuk bisa tampil di seri pembuka musim MotoGP 2022.

Sebelumnya, kecelakaan parah Marc Marquez di Sirkuit Jerez, Spanyol pada musim 2020, hingga menyebaban dirinya masuk meja operasi sebanyak 3 kali.

Marquez telah absen panjang selama 265 hari dan tidak membalap dengan RC213V.

Baca Juga: Demi Putus Puasa Gelar, Honda Bertekad Lakukan Perubahan Besar

Marc Marquez kembali membalap di Portimao Sirkuit Algarve, Portugal dengan posisi bahu kanan yang masih terasa sakit.

Pertanda baik dan optimistis tinggi pada diri Marc Marquez sempat kembali dengan tampilan mengesankan di beberapa seri balapan selanjutnya.

Marc Marquez mampu meraih tiga kemenangan dan beberapa podium setelah ia absen cukup lama.

The Baby Alien berhasil meraih kemenangan pertamanya setelah 518 hari di trek favoritnya Sachsenring, Jerman.

Baca Juga: Valentino Rossi: Ada yang Membedakan Saya dari Semua Pembalap MotoGP

Marquez lalu meraih kemenangan kedua dan ketiga pada GP Emilia Romagna Sirkuit Misano dan Circuit of the Americas.

Namun, nasib buruk kembali dialami Marc Marquez. Dia mengalami kecelakaan motocross saat ia berlatih di dekat Cervera pada November 2021 lalu.

Kecelakaan ini membuat membuat nasib Marquez belum jelas kapan ia akan kembali membalap mengendarai RC213V.

Rentetan cedera yang dihadapi Marc Marquez membuat beberapa pihak dan pengamat MotoGP bertanya-tanya apakah cedera akan mempengaruhi karier pembalap.

Baca Juga: Kisah Malang Pembalap Spanyol yang Pensiun Gara-gara Valentino Rossi

Peraih gelar juara dunia dunia dua kali, Casey Stoner menyebut cedera akan mempengaruhi seorang pembalap di lintasan.

“Cedera pasti mempengaruhi pembalap dan itu merupakan bagian dari balap," kata Casey Stoner seperti yang dilansir Bolasport.com dari Speedweek.com.

Stoner mengatakan, seorang pembalap perlu belajar dan mendapatkan hasil yang terbaik dari dirinya dan motornya.

”Saya pikir ini lebih tentang belajar dari kesalahan dan tidak mengulanginya,” kata Stoner.

Baca Juga: Honda Bisa Masuk Jurang Petaka Gara-gara Buang Dani Pedrosa?

Bagi Stoner, pembalap selalu ingin menjadi yang tercepat namun juga perlu berhati-hati hingga tidak membuat kesalahan.

“Saya tidak pernah ingin jatuh ketika balapan. Tetapi saya tidak pernah takut dengan kesalahan yang saya buat,” ucap Stoner.

Stoner juga menyadari apa yang dihadapi Marquez saat ini dan membutuhkan recovery bisa lebih lama.

“Dia telah mengalami cedera yang sangat besar, dengan waktu pemulihan yang sangat lama dan banyak komplikasi,”.

Baca Juga: Jelang Tes Pramusim, Sejumlah Pembalap MotoGP Mulai Panaskan Mesin

“Hal itu akan memakan waktu cukup lama untuk mengembalikan kondisinya baik secara mental maupun fisik,” ujar Stoner.

Menurut Stoner, pasca cedera pembalap perlu istirahat yang cukup agar sepenuhnya fit 100 persen untuk kembali membalap.

“Saya ingat operasi pergelangan kaki saya ketika saya tidak diizinkan berjalan selama beberapa bulan,”

 “Otot-otot rusak begitu cepat, untuk kembali berlatih di atas motor. Marc membutuhkan banyak waktu untuk pemulihan lengan dan bahunya,” tutur Stoner.

Baca Juga: Jelang MotoGP Indonesia 2020, Sandiaga Uno Tinjau Kesiapan Akomodasi dan Infrastuktur

Berlatih berkendara dengan motor superbike juga tidak bisa disamakan dengan motor prototype MotoGP.

“Tidak peduli berapa banyak Anda berlatih dengan Superbike, itu bahkan tidak mendekati apa motor MotoGP."

Casey Stoner juga khawatir dengan cedera penglihatan ganda yang dialami Marc Marquez.

“Tentu saja ada ketakutan bahwa cedera ini bisa terjadi lagi," ucap Stoner.

“Sulit membayangkan apa yang sedang dilalui Marc, tetapi cedera selama satu setengah tahun terakhir tentu sulit baginya,” ujar Stoner.

Baca Juga: Ducati Akan Segera Perpanjang Kontrak Fransesco Bagnaia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
35
67
3
Manchester City
35
64
4
Newcastle United
34
62
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
34
60
7
Aston Villa
35
60
8
AFC Bournemouth
35
53
9
Fulham
35
51
10
Brighton & Hove Albion
34
51
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
34
79
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
34
67
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Villarreal
34
58
6
Real Betis
33
54
7
Celta Vigo
33
46
8
Rayo Vallecano
34
44
9
Mallorca
33
44
10
Osasuna
34
44
Klub
D
P
1
SSC Napoli
35
77
2
Inter
35
74
3
Atalanta
34
65
4
Juventus
34
62
5
Bologna
34
61
6
Roma
34
60
7
Lazio
34
60
8
Fiorentina
34
59
9
AC Milan
34
54
10
Como
35
45
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X