BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengatakan timnya sudah membuktikan bisa melawan klub manapun setelah tampil pada Piala Super Spanyol.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Barcelona berhadapan dengan Real Madrid dalam pertandingan semifinal Piala Super Spanyol 2021-2022.
Laga bertajuk El Clasico tersebut berlangsung di King Fahd International Stadium, Riyadh, Arab Saudi, Rabu (12/1/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB,
Menurut catatan WhoScored yang dikutip BolaSport.com, Barcelona sebenarnya tampil lebih mendominasi dalam duel tersebut.
Dominasi tersebut terbukti belum cukup untuk menahan laju Real Madrid.
Barcelona kalah 2-3 pada pertandingan itu.
Real Madrid mencetak gol via Vinicius Jr (25’), Karim Benzema (72’), dan Federico Valverde (98’).
Adapun Barcelona hanya membalas via Luuk de Jong (41’) dan Ansu Fati (83’).
Baca Juga: El Clasico Enteng, Real Madrid Sudah 5 Laga Beruntun Pecundangi Barcelona
Real Madrid kini tercatat telah lima laga beruntun selalu memecundangi Barcelona di lintas kompetisi.
Dari ke-5 laga tersebut, Real Madrid sanggup membukukan total 12 gol ke gawang Barcelona dan hanya kebobolan 5 kali.
Kali terakhir Real Madrid takluk di tangan Barcelona adalah pada Maret 2019 atau hampir 4 tahun lalu.
Baca Juga: Real Madrid Hajar Barcelona, Fan Gemakan Selebrasi Cristiano Ronaldo: SIUUUU
Dikutip BolaSport.com dari AS, Xavi Hernandez menyiratkan ia tidak terlampau kecewa dengan hasil yang diraih timnya.
“Perasaan saya campur aduk karena Barcelona sudah sangat nyaris menang. Kami mendominasi Real Madrid selama mayoritas pertandingan. Namun, kami kekurangan pengalaman, kesabaran, dan tanggung jawab,” kata Xavi.
“Namun, kami sudah sangat nyaris menang dan kekurangan faktor ekstra. Sungguh disayangkan.”
Baca Juga: Tiga Skandal Partai Barcelona vs Real Madrid di Piala Super Spanyol
“Para pemain merasa sedikit sedih dan marah. Namun, kami sudah ada di jalur yang tepat.”
“Barcelona bisa saja menang, kami mengambil risiko, tetapi Real Madrid membuat kami membayar mahal kesalahan kami," ucapnya.
Menurut Xavi, Barcelona sudah menunjukkan bahwa mereka bisa bersaing dengan tim manapun.
“Barcelona tampil gugup selama 20-25 menit, tetapi bisa menyingkirkan perasaan itu. Pertandingan semacam ini membutuhkan keberanian,” kata Xavi.
“Betul, hasil akhirnya tidak bisa dibanggakan, tetapi Barcelona membuktikan diri bisa bersaing dengan tim manapun.”
“Kekalahan dari Real Madrid harus diterima. Di sisi lain menurut saya Barcelona sedang menunjukkan progres positif,” tutur dia lagi.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | AS English |
Komentar