BOLASPORT.COM - AC Milan gagal ke puncak klasemen Liga Italia setelah kalah dramatis dari tim spesialis pembunuh raksasa, Spezia.
AC Milan kalah 1-2 dari Spezia pada laga pekan ke-22 Liga Italia di Stadion San Siro, Senin (17/1/2022) waktu setempat atau Selasa pukul 00.30 WIB.
Tim asuhan Stefano Pioli berpeluang merebut posisi puncak dari Inter Milan jika menang di laga ini.
AC Milan seperti berada di jalur yang tepat kala Rafael Leao mencetak gol pada menit ke-45+1.
Dilansir BolaSport.com dari WhoScored, AC Milan juga menguasai pertandingan dengan penguasaan bola hingga 61 persen.
Namun, Spezia justru yang bermain efektif dengan mampu mencetak gol balasan lewat Kevin Agudelo pada menit ke-64.
Puncaknya, Spezia membalikkan keadaan ketika injury time babak kedua memasuki menit ke-6 lewat gol Emmanel Gyasi.
AC Milan kini menjadi tim raksasa ketiga yang dikalahkan Spezia di Liga Italia 2021-2022.
Jalannya pertandingan
Menghadapi tim peringkat ke-16 klasemen Liga Italia, AC Milan langsung terlihat meyakinkan di babak pertama.
Rafael Leao membawa ancaman untuk Spezia lewat tembakan dari jarak dekat pada menit ke-16.
Leao berada dekat dengan gawang Spezia setelah mampu mengelabui Kelvin Almian.
Leao berusaha menembakkan bola dengan kaki kiri, tetapi Ivan Provedel masih mampu menyelamatkan gawang.
Drama terjadi jelang turun minum, tepatnya menit ke-44, saat Provedel melanggar Leao.
Provedel berusaha menghalau bola di kotak penalti Spezia, tetapi kakinya justru berbenturan dengan Leao.
Perbuatan Provedel membuat Leao terjatuh di kotak terlarang.
Baca Juga: Penalti Gagal, AC Milan Curi Gol Telat untuk Unggul di Babak Pertama
Wasit Marco Serra memutuskan untuk melihat tayangan Video Assistant Referee (VAR) sebelum memutuskan memberi penalti untuk AC Milan.
Tuan rumah pun memiliki kesempatan empuk untuk memimpin setelah Theo Hernandez maju menjadi eksekutor tendangan penalti.
Berhadapan dengan Proverdel, Hernandez mengirimkan bola ke sisi kiri gawang sang lawan.
Namun, tendangan kaki kiri Hernandez hanya berakhir melebar di sisi kiri gawang Spezia.
AC Milan akhirnya berhasil unggul 1-0 pada menit ke-45+1.
Baca Juga: Starting XI AC Milan Vs Spezia - Lord Ibra Turun Demi Rebut Puncak
Leao menemukan cara untuk menaklukkan Provedel yang bergerak maju keluar dari gawang.
Leao mengirimkan tendangan chip kaki kanan dari dalam kotak penalti dan bola langsung masuk ke dalam gawang Spezia dengan melewati kepala Provedel.
Babak pertama pun berhasil menjadi milik AC Milan lewat keunggulan 1-0.
Begitu babak kedua dimulai, AC Milan semakin bermain agresif setelah unggul telat sebelum turun minum.
Sementara itu, Spezia mulai belajar dari kesalahan di babak pertama dengan tidak membiarkan terlalu banyak ruang bagi Milan di lini pertahanan mereka.
Tim tamu juga lebih siap menghadapi serangan balik AC Milan yang pada babak pertama selalu terlambat diantisipasi.
Baca Juga: Luka Modric Pastikan Negosiasi Kontrak Baru dengan Real Madrid dan Tutup Pintu untuk Manchester City
Hasilnya, AC Milan baru mendapat peluang emas kala Zlatan Ibrahimovic berhasil menembus ke dalam kotak penalti Spezia pada menit ke-56.
Namun, tendangan kaki kiri Ibra yang mengarah ke kanan gawang Spezia masih melebar.
Enggan menyerah, AC Milan terus menekan dan mendapat kesempatan mencetak gol lagi semenit setelahnya.
Kali ini Alexis Saelemaekers mendapat umpan matang dari Rafael Leao yang berhasil keluar dari pengawalan Kelvin Almian.
Baca Juga: Xavi Hernandez Merasa Di-Prank Ousmane Dembele soal Kontrak dan Bikin Klub Jadi Toxic
Namun, tendangan kaki kanan Saelemaekers dari jarak dekat masih bisa ditepis oleh Provedel yang tepat waktu menebak arah bola.
Sibuk mencari gol, AC Milan justru kebobolan pada menit ke-64.
Daniele Verde berhasil merangsek ke lini pertahanan AC Milan dan mengincar serangan dari sisi kiri.
Dari sisi kiri penyerangan Spezia, Verde tanpa kesulitan menemukan Kevin Agudelo yang berlari ke tengah kotak penalti Milan.
Umpan mendatar Verde pun tanpa kesulitan disambar oleh Agudelo via kaki kanan dan skor berubah menjadi 1-1.
Baca Juga: Legenda Inggris Sebut Kekalahan Chelsea dari Man City Bukan Sepenuhnya Salah Lukaku
AC Milan terus berusaha untuk kembali unggul, kali ini lewat kerja sama Olivier Giroud, Ante Rebic, dan Zlatan Ibrahimovic.
Giroud mengirimkan umpan sundulan ke Rebic yang sudah berada di kotak penalti Spezia.
Meski dikawal ketat, Rebic mampu mengumpan ke Ibra yang langsung menembakkan bola dengan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Namun, tendangan Ibra hanya berakhir di pelukan Provedel.
Rasa frustrasi Milan semakin menjadi kala tendangan kaki kiri Junior Messias dari dalam kotak penalti mampu merobek jala gawang lawan pada injury time, tetapi tidak disahkan oleh wasit Marco Serra.
Wasit sudah meniup peluit sebelum bola tendangan Messias masuk usai Ante Rebic dilanggar oleh Simone Bastoni.
Milan berpeluang memanfaatkan tendangan bebas yang dihibahkan karena pelanggaran yang diterima oleh Rebic.
Ibrahimovic menjadi eksekutor, tetapi bola sepakan kaki kanan sang bomber berhasil ditepis oleh Provedel.
AC Milan akhirnya kalah secara dramatis setelah Emmanuel Gyasi mencetak gol saat injury time memasuki menit ke-6.
Lewat insting cepat, Victor Kovalenko, yang berada di sisi kanan pertahanan Milan, melihat laju Gyasi di kotak penalti dan langsung mengirimkan assist.
Gyasi pun langsung meneruskan assist Kovalenko tersebut dan mengirim tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang gagal diantisipasi Maignan.
Kekalahan ini membuat AC Milan gagal menggeser Inter Milan dari puncak klasemen Liga Italia dan tetap berada di posisi kedua.
Sementara itu, Spezia naik dua peringkat dan kini menghuni posisi ke-14.
AC Milan 1-2 Spezia (Rafael Leao 45+1'; Kevin Agudelo 64', Emmanuel Gyasi 90+6')
Berikut ini BolaSport.com menampilkan susunan pemain AC Milan versus Spezia:
AC Milan (4-2-3-1): 16-Mike Maignan; 25-Alessandro Florenzi (2-Davide Calabria 70'), 20-Pierre Kalulu, 46-Matteo Gabbia, 19-Theo Hernandez; 33-Rede Krunic, 41-Tiemoue Bakayoko; 56-Alexis Saelemaekers (30-Junior Messias 57'), 10-Brahim Diaz (9-Olivier Giroud 70'), 17-Rafael Leao (12-Ante Rebic 84'); 11-Zlatan Ibrahimovic
Pelatih: Stefano Pioli
Spezia (4-3-3): 94-Ivan Provedel; 13-Arkadiusz Reca (21-Salva Ferrer 77'), 43-Dimitrios Nikolau, 28-Martin Erlic, 27-Kelvin Amian; 20-Simone Bastoni, 14-Jakub Kiwior, 25-Giulio Maggiore (8-Victor Kovalenko 80'); 11-Emmanuel Gyasi, 9-Rey Manaj (33-Kevin Agudelo 58'), 10-Daniele Verde
Pelatih: Thiago Motta
Wasit: Marco Serra
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | acmilan.com |
Komentar