BOLASPORT.COM - Chelsea seperti sudah kehabisan bensin di ajang Liga Inggris setelah gagal mengalahkan Brighton and Hove Albion.
Chelsea menuai hasil imbang 1-1 dalam lawatan ke markas Brighton and Hove Albion pada pertandingan pekan ke-24 Liga Inggris 2021-2022.
Bertandang ke AMEX Stadium, Selasa (18/1/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, Chelsea mampu mendominasi jalannya laga.
Menurut data statistik dari SofaScore, Chelsea tercatat memegang penguasaan bola mencapai 57 persen.
Dari segi peluang, Chelsea menciptakan total 15 percobaan dengan 3 tembakan menuju je gawang Brighton.
Baca Juga: Jadi Pemain Terbaik FIFA, Lewandowski Selevel Cristiano Ronaldo, Unggul 1 Trofi dari Lionel Messi
Adapun Brighton melepaskan 9 tembakan dengan 2 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Chelsea sempat unggul lebih dulu pada babak pertama, tepatnya menit ke-28, melalui gol Hakim Ziyech.
Baca Juga: Fan Cristiano Ronaldo Girang Usai Cetak Gol Kemenangan ke Gawang AC Milan Menit 96
Namun, Chelsea gagal mengalahkan Brighton setelah kebobolan pada menit ke-60 via gol Adam Webster.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Squawka, Transfermarkt.com |
Komentar