BOLASPORT.COM - Manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, memprediksi mantan raja dua divisi, Henry Cejudo, akan kembali bertarung di UFC.
Ali Abdelaziz percaya bahwa Henry Cejudo akan mendapatkan kembali pertarungan di UFC.
Bahkan Ali Abdelaziz yakin Henry Cejudo akan bertarung dan memenangkan dua gelar kembali di oktagon.
Henry Cejudo sebelumnya telah meminta ditempatkan sebagai lawan terdepan raja kelas bulu, Alex Volkanovski di acara UFC 272 pada awal Maret mendatang.
Baca Juga: Francis Ngannou Ungkap Alasan Rela Dibayar Pakai Bitcoin pada UFC 270
Permintaan ini diberikan langsung kepada Presiden UFC, Dana White, karena lawan Alex Volkanovski yakni Max Holloway mundur dari pertandingan.
Max Holloway harus mundur dari laga perebutan gelar juara karena mengalami cedera dan harus menjalani pemulihan.
Maka dari itu, Cejudo meminta dijadikan opsi sebagai penantang terdepan gelar yang pernah dimilikinya.
Kendati begitu, baik Volkanovksi ataupun Dana White tidak melirik Cejudo sebagai lawan pengganti.
Baca Juga: Bos UFC Sebut Petarung MMA Terbaik, Khabib Nurmagomedov Belum Diakui
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : |
Komentar