BOLASPORT.COM - Sikap Cristiano Ronaldo yang berang saat ditarik keluar dan diganti membuahkan kritik dari beberapa pihak.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Manchester United mengalahkan Brentford 3-1 pada laga tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022.
Cristiano Ronaldo menyita perhatian ketika membantu timnya menang atas Brentford di Brentford Community Stadium, Rabu (19/1/2022) atau Kamis dini hari WIB.
Namun, bukan gol yang membuat dirinyaa disorot dalam pertandingan.
Cristiano Ronaldo menjadi sorotan karena menunjukkan respons negatif setelah ditarik keluar lapangan pada menit ke-70.
Kapten timnas Portugal itu terlihat menggerutu dan membanting jaket saat berada di bangku cadangan Man United.
Ronaldo tidak terima dengan keputusan Ralf Rangnick menggantinya.
Sikap Cristiano Ronaldo membuahkan kritik dari beberapa pandit sepak bola.
Baca Juga: Ralf Rangnick Diminta Hati-hati Hadapi Tantrum Cristiano Ronaldo
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca, Mirror.co.uk |
Komentar