BOLASPORT.COM - Sikap Cristiano Ronaldo yang berang saat ditarik keluar dan diganti membuahkan kritik dari beberapa pihak.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Manchester United mengalahkan Brentford 3-1 pada laga tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022.
Cristiano Ronaldo menyita perhatian ketika membantu timnya menang atas Brentford di Brentford Community Stadium, Rabu (19/1/2022) atau Kamis dini hari WIB.
Namun, bukan gol yang membuat dirinyaa disorot dalam pertandingan.
Cristiano Ronaldo menjadi sorotan karena menunjukkan respons negatif setelah ditarik keluar lapangan pada menit ke-70.
Kapten timnas Portugal itu terlihat menggerutu dan membanting jaket saat berada di bangku cadangan Man United.
Ronaldo tidak terima dengan keputusan Ralf Rangnick menggantinya.
Sikap Cristiano Ronaldo membuahkan kritik dari beberapa pandit sepak bola.
Baca Juga: Ralf Rangnick Diminta Hati-hati Hadapi Tantrum Cristiano Ronaldo
Salah satunya adalah mantan pesepak bola Irlandia, Andy Townsend.
Menurut Andy Townsend, keputusan Rangnick sangat bisa dipahami, tetapi dirinya tidak memahami alasan Ronaldo menanggapinya dengan dramatis.
"Saya terkejut dengan sikap Cristiano Ronaldo. Sungguh. Seharusnya dia bisa bersikap lebih baik,” kata Townsend, dikutip BolaSport.com dari Mirror.
"Tim Man United bukan cuma soal dia. Betul, Ronaldo adalah pemain penting, tetapi tidak selalu dia menjadi pusat segalanya.”
Baca Juga: Kalah, Pelatih Brentford Ngotot: Kami Bunuh Man United di Babak Pertama
"Melawan Brentford, hal terpenting adalah menang dan mendapat tiga poin. Kita semua melihat Ralf Rangnick bicara ke Cristiano Ronaldo dan memintanya tenang."
"Ronaldo tidak terlihat seperti bisa menerima omongan Rangnick," ujar Townsend.
Hal sama juga diungkapkan penulis sepak bola utama BBC, Phil McNulty.
McNulty mengatakan ego Ronaldo hanya akan menghambat Man United.
Baca Juga: Harry Maguire Masuk Gantikan Cristiano Ronaldo, Manchester United Gagal Clean Sheet
"Sikap Cristiano Ronaldo sangat tidak diperlukan. Dia pemain brilian, tetapi masih memberikan kesan bahwa dia lebih mementingkan diri sendiri ketimbang tim," tutur Nulty.
"Ronaldo takkan membuat dirinya lebih baik dengan sikap seperti itu, terutama karena keputusan Rangnick terbukti efektif.”
"Bukan pertama kali ego Ronaldo terlihat melampaui kepentingan tim. Pertimbangan Rangnick untuk menyimpan tenaga Ronaldo lebih bisa diterima ketimbang sikap Ronaldo."
Di sisi lain, eks bek Man United, Rio Ferdinand, justru membela CR7.
"Cristiano Ronaldo ingin mencetak gol. Dia melihat adanya peluang dan berpikir ingin ikut menyumbang gol."
"Anda semua bisa melihat kekecewaannya. Namun, Rangnick mengatasi kejadian itu dengan baik," ucap Ferdinand menambahkan.
Sebelumnya, Ralf Rangnick sudah meluruskan soal gesture yang ditunjukkan Cristiano Ronaldo.
Rangnick menarik keluar Ronaldo dan memasukkan Harry Maguire guna mengubah formasi menjadi lima bek.
Juru taktik asal Jerman itu melakukannya agar Setan Merah tidak kebobolan seperti pada laga melawan Aston Villa pada akhir pekan lalu.
Meski menang atas Brentford, Manchester United tak bergerak dari posisi ketujuh klasemen.
Cristiano Ronaldo dkk menuai 35 poin dari 21 pertandingan di Liga Inggris musim ini.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca, Mirror.co.uk |
Komentar