Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Tinggal Satu Nyawa, Juara Liga Europa Harapan Satu-satunya

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 22 Januari 2022 | 05:30 WIB
Barcelona mau tidak mau harus menjadi juara Liga Europa untuk bisa lolos ke Liga Champions pada musim depan.
TWITTER.COM/BLAUGRANATIMEZ
Barcelona mau tidak mau harus menjadi juara Liga Europa untuk bisa lolos ke Liga Champions pada musim depan.

BOLASPORT.COM - Barcelona mau tidak mau harus menjadi juara Liga Europa untuk bisa lolos ke Liga Champions pada musim depan.

Musim 2021-2022 mungkin menjadi waktu yang kelam bagi Barcelona di era modern.

Bagaimana tidak, Barcelona meraih serentetan hasil buruk di berbagai kompetisi yang mereka ikuti.

Yang terbaru, Barcelona harus tersingkir dari ajang Copa del Rey 2021-2022 pada babak 16 besar.

Barcelona takluk dengan skor tipis 2-3 dari Athletic Club melalui babak perpanjangan waktu.

Baca Juga: Diusir dari Barcelona, Ousmane Dembele Bisa Hijrah ke Man United dengan Cuma-cuma

Padahal, Blaugrana berstatus sebagai juara bertahan setelah menjuarai Copa del Rey musim lalu.

Selain Copa del Rey, Barcelona juga gagal di ajang Piala Super Spanyol 2021-2022.

Tampil melawan Real Madrid di babak semifinal, Barcelona harus tunduk dari rival abadinya tersebut.

Real Madrid pun berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Athletic Club di babak 16 besar.

Kisah lebih menyedihkan sebenarnya dialami Barcelona di ajang Liga Champions 2021-2022.

Baca Juga: Pihak Dembele Anggap Barcelona Cuci Otak Xavi hingga Benci Sang Pemain

Berada satu grup dengan Bayern Muenchen, Benfica, dan Dynamo Kyiv, Barcelona gagal lolos ke babak 16 besar.

Tim asuhan Xavi Hernandez itu hanya finis di posisi ketiga dan harus mengikuti babak play-off Liga Europa musim ini.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez

Di Liga Spanyol 2021-2022, Barcelona juga tak mampu berbicara banyak.

Kini, Barcelona hanya berada di posisi keenam klasemen sementara dengan raihan 32 poin dari 20 laga.

Persaingan untuk merebut gelar juara Liga Spanyol musim ini memang belum usai.

Baca Juga: 4 Daftar Kesialan Barcelona Musim Ini, Ganti Pelatih Tak Ada Efek

Namun, dengan selisih 17 poin dari Real Madrid yang berada di puncak klasemen, Barcelona diyakini sulit untuk mengejar rival abadinya itu.

Bahkan, Barcelona mungkin akan kesulitan untuk bersaing di posisi empat besar.

Barcelona harus bersaing dengan Real Betis, Atletico Madrid, dan Real Sociedad untuk memperebutkan posisi empat besar.

Mau tidak mau, harapan satu-satunya yang mungkin bisa dilakukan Barcelona untuk menembus Liga Champions musim depan adalah dengan menjuarai Liga Europa.

Pasalnya, berdasarkan aturan UEFA, juara Liga Europa musim ini akan berlaga di ajang Liga Champions musim depan.

Baca Juga: Respons Xavi Hernandez Usai Bocah Nakal Barcelona Resmi Diusir

Akan tetapi, Barcelona harus menghadapi lawan berat pada babak play-off Liga Europa nanti.

Napoli akan menjadi rintangan pertama Blaugrana di ajang Liga Europa kali ini.

Barcelona batal menang lawan Granada dalam laga pekan ke-20 Liga Spanyol di Stadion Los Carmenes, Sabtu (8/1/2022) malam waktu setempat.
TWITTER.COM/FOOTMAC
Barcelona batal menang lawan Granada dalam laga pekan ke-20 Liga Spanyol di Stadion Los Carmenes, Sabtu (8/1/2022) malam waktu setempat.

Sergio Busquets dkk perlu mengalahkan Napoli demi lolos ke babak 16 besar.

Dengan lolos ke babak 16 besar, Barcelona memperbesar peluang untuk menjuarai Liga Europa musim ini.

Baca Juga: Gugur dari Copa del Rey Plus 2 Wonderkid Cedera, Nasib Barcelona Bak Sudah Jatuh Tertimpa Tangga

Leg pertama babak play-off akan digelar di Stadion Camp Nou pada Kamis (17/2/2021) waktu setempat atau Jumat pukul 00.45 WIB.

Seminggu kemudian, Barcelona gantian menghadapi Napoli di Stadion Diego Armando Maradona pada Kamis (25/2/2021) waktu setempat atau Jumat pukul 03.00 WIB.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : UEFA, LaLiga
REKOMENDASI HARI INI

Menuju ASEAN Cup 2024 - Vietnam Mulai Latihan di Korea Selatan, Bagaimana Timnas Indonesia?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X