BOLASPORT.COM - Salah satu mantan pelatih timnas Indonesia dikabarkan ikut ambil bagian dalam persaingan untuk menjadi pelatih timnas Singapura.
Seperti yang diketahui saat ini kursi pelatih timnas Singapura sedang kosong.
Sebelumnya, status pelatih timnas Singapura dimiliki oleh Tatsuma Yoshida.
Akan tetapi hasil buruk di Piala AFF 2020 membuat Tatsuma Yoshida memilih mengundurkan diri.
Timnas Singapura gagal meraih juara meski menjadi tuan rumah.
Baca Juga: Beda Pendapat antara Shin Tae-yong dan Ramai Rumakiek soal Kekuatan Timor Leste
Tepatnya Singapura gugur pada babak semifinal usai dikalahkan timnas Indonesia.
Berlangsung dua leg, duel timnas Indonesia versus Singapura berakhir imbang 1-1 pada pertemuan pertama.
Sedangkan pada leg kedua, timnas Indonesia memastikan tiket final usai menumbangkan Singapura lewat skor 4-2.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | doisongphapluat.com |
Komentar