BOLASPORT.COM - Sahabat Lionel Messi menjadi biang kerok dengan menciptakan efek domino dan membuat Arsenal gagal merekrut Dusan Vlahovic.
Penyerang Fiorentina, Dusan Vlahovic, kini menjadi incaran banyak klub besar Eropa.
Hal itu tidak lepas dari penampilan apik Vlahovic dalam dua musim terakhir bersama Fiorentina.
Musim 2020-2021, Vlahovic bahkan berhasil masuk empat besar pencetak gol terbanyak Liga Italia.
Penyerang asal Serbia itu mampu mencetak 21 gol dari 37 pertandingan untuk Fiorentina.
Baca Juga: Juventus Miskin Gol, Dusan Vlahovic Jadi Solusi Darurat Striker, Harganya Bikin Keder
Vlahovic hanya kalah dari Cristiano Ronaldo, Romelu Lukaku, dan Luis Muriel yang masing-masing menduduki posisi pertama hingga ketiga.
Lalu untuk musim 2021-2022, penampilan Vlahovic justru makin menggila bersama Fiorentina di ajang Liga Italia.
Kepergian Ronaldo dan Lukaku membuat Vlahovic menguasai puncak pencetak gol terbanyak Serie A musim ini.
Bersama Ciro Immobile, Vlahovic telah mencetak 17 gol dari 21 laga yang sudah dijalani bersama La Viola.
Ketajaman Vlahovic di depan gawang mengundang minat dari banyak klub top Eropa, termasuk Arsenal.
Baca Juga: Ompong Lagi, Arsenal Ulangi Rekor Bapuk 17 Tahun Silam
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Arsenal memang menjadi penggemar berat Vlahovic.
Bahkan, Arsenal sudah mengincar penyerang 21 tahun itu sejak bursa transfer musim panas lalu.
Namun, Vlahovic menolak pergi dan masih ingin membela Fiorentina sepanjang musim ini.
Kini, perburuan Vlahovic kembali dimulai pada bursa transfer musim dingin Januari 2022.
Arsenal masih belum menyerah untuk membuat Vlahovic mau bergabung dengan skuad asuhan Mikel Arteta.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Arsenal Buang Peluang, Chelsea dan Liverpool Kompak Menang
Akan tetapi, upaya Arsenal nampaknya akan semakin sulit untuk mendapatkan Vlahovic.
Pasalnya, muncul pengganggu lain dalam upaya The Gunners memboyong Vlahovic.
Pengganggu tersebut adalah penyerang Atletico Madrid sekaligus sahabat Lionel Messi, yakni Luis Suarez.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Suarez bisa menjadi biang kerok kegagalan Arsenal merkerut Vlahovic.
Penyerang asal Uruguay itu disebut menyarankan pelatih Aston Villa, Steven Gerrard, untuk merekrut gelandang Juventus, Rodrigo Bentancur.
Baca Juga: Man City Mulai Lirik Mikel Arteta Jadi Calon Pengganti Pep Guardiola, Arsenal Siapkan Kontrak Unik
Kepergian Bentancur ke Aston Villa bisa membuat Juventus mendapatkan dana segar pada bursa transfer Januari 2022.
Dengan adanya dana dari penjualan Bentancur, Juventus bisa merekrut Vlahovic dari Fiorentina.
Pasalnya, Juventus juga merupakan salah satu klub yang tertarik untuk mendatangkan Vlahovic.
Terlebih lagi, eks penyerang Partizan Belgrade itu juga tertarik untuk bergabung dengan Si Nyonya Tua.
Skema domino yang dibuat Suarez itu bisa saja membuat Arsenal gagal memboyong Vlahovic dari Fiorentina.
Baca Juga: Kompatriot Cristiano Ronaldo Gacor, Van Dijk: Tak Perlu Diragukan Lagi!
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mirror |
Komentar