Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Beli Messi, PSG Tetap Jual Jersey Lebih Sedikit dari Juventus

By Sri Mulyati - Kamis, 27 Januari 2022 | 15:45 WIB
Momen Lionel Messi dan Kylian Mbappe cetak brace pada laga Paris Saint-Germain kontra Club Brugge pada matchday ke-6 Grup A Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/FOTOMAC
Momen Lionel Messi dan Kylian Mbappe cetak brace pada laga Paris Saint-Germain kontra Club Brugge pada matchday ke-6 Grup A Liga Champions 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) hanya mampu menjual jersey yang tidak lebih banyak daripada Juventus meski mendatangkan Lionel Messi.

Paris Saint-Germain dan Juventus berada dalam situasi berseberangan pada musim 2021-2022.

Juventus harus kehilangan megabintang mereka, Cristiano Ronaldo, pada awal musim ini.

Ronaldo memutuskan untuk kembali ke klub lamanya, Manchester United.

Sementara PSG justru kedatangan salah satu megabintang sepak bola, Lionel Messi.

Baca Juga: Mancini Beberkan Alasannya Panggil Balotelli ke Timnas Italia, Cuma karena Penasaran!

Messi tidak bisa memperpanjang kontraknya di Barcelona karena kesulitan finansial yang dialami klub tersebut.

Akibatnya, megabintang asal Argentina itu harus berpindah klub dan PSG terpilih sebagai tujuannya.

Meski berada dalam situasi berbeda, Juventus justru mengungguli PSG dalam hal pendapatan.

Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, penjualan jersey Juventus pada 2021 tercatat lebih banyak dari PSG.

Baca Juga: Tertarik Pindah ke Inggris, Paulo Dybala Siap Lawan Cristiano Ronaldo

Klub asal Italia tersebut bahkan mampu masuk ke peringkat lima besar penjualan jersey terbanyak.

Penjualan Juventus mencapai 1,42 juta euro (sekitar Rp22,9 miliar) dan menempatkan mereka di urutan kelima.

Mereka menjadi satu-satunya klub Italia yang berhasil masuk peringkat 10 besar.

Sementara meski sudah terbantu oleh kedatangan Messi, PSG hanya mengumpulkan 1,18 juta euro (Rp19,04 miliar) dari penjualan jersey pada tahun lalu.

Baca Juga: RESMI - Eks Lawan Evan Dimas di Timnas Indonesia Jadi Pemain Klub Liga Inggris Seutuhnya

Jumlah tersebut menempatkan PSG di urutan ke-9, setingkat di atas Manchester City.

Sementara Ronaldo yang pindah ke Manchester United ikut membantu klub tersebut menaikkan jumlah penjualan jersey.

Sepanjang tahun lalu, Man United mengumpulkan 1,95 juta euro (Rp31,4 miliar) dari hasil menjual jersey berlogo Setan Merah.

Jumlah tersebut tergolong fantastis bagi klub yang sudah empat tahun mengakhiri musim tanpa gelar.

Baca Juga: Striker Terbuang Manchester United Mau Bantu Sevilla Saingi Real Madrid Raih Gelar Liga Spanyol

Man United mampu berada di peringkat keempat dalam daftar penjualan jersey terbanyak ini.

Sementara peringkat pertama ditempati oleh raksasa Bundesliga, Bayern Muenchen.

Bayern Muenchen masih merasakan peningkatan popularitas usai menjuarai Liga Champions musim 2019-2020.

Baca Juga: Ribut dengan Dortmund soal Ultimatum, Haaland Minta untuk Move On

Penampilan fantastis Robert Lewandowski juga membuat raksasa Bundesliga ini terus meroket popularitasnya.

Tidak heran jika Bayern Muenchen mampu menjual jersey mereka hingga 3,2 juta euro (Rp51,5 miliar) selama setahun.

Pandemi COVID-19 yang belum berakhir membuat pembatasan penonton di stadion masih diberlakukan.

Penjualan jersey kini menjadi salah satu sumber pendapatan yang krusial bagi klub.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Kepada Media Korea Selatan, Shin Tae-yong Akui Tahu Cara Atasi Jepang Jelang Lawan Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X