Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kelakuan Baru Rangnick, Bocorkan Masa Depan Lingard ke Tiktoker

By Sri Mulyati - Kamis, 27 Januari 2022 | 18:30 WIB
Gelandang serang Manchester United, Jesse Lingard, diragukan masa depannya tetap berada di Old Trafford.
TWITTER.COM/TRANSFERCHANGER
Gelandang serang Manchester United, Jesse Lingard, diragukan masa depannya tetap berada di Old Trafford.

BOLASPORT.COM - Kelakuan baru pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick, kini berani membocorkan masa depan Jesse Lingard ke pengguna TikTok.

Spekulasi nasib Jesse Lingard di Manchester United memang menjadi salah satu topik hangat di klub tersebut.

Kontrak Jesse Lingard bersama Manchester United akan habis pada 30 Juni 2022.

Sang gelandang serang sudah menjadi salah satu pemain yang santer diisukan akan pergi.

Lingard bahkan dirumorkan akan meninggalkan klub pada bursa transfer Januari tahun ini.

Baca Juga: Kesuksesan Ronaldo dan Rooney Jadi Bukti, Martial Gagal di Man United karena Kesalahan Sendiri

Rumor ini tidak lepas dari minimnya kesempatan bermain yang diterima oleh pemain asli Inggris tersebut.

Man United memutuskan untuk kembali menarik Lingard setelah sang pemain tampil apik dalam masa peminjamannya selama setengah musim di West Ham United.

Dalam masa bakti yang singkat bersama West Ham United, Lingard mampu menunjukkan potensi besarnya.

Ia berhasil membukukan sembilan gol dan lima assist dalam 16 kesempatan tampil membela West Ham United.

Baca Juga: Dembele Cuma Perpanjang Status Pengangguran Jika Bertahan di Barcelona

Catatan tersebut menjadi modal baru Lingard untuk memperjuangkan tempat reguler di Man United.

Namun, begitu kembali ke klub berjuluk Setan Merah tersebut, Lingard justru harus kembali menelan kekecewaan.

Lingard baru tampil sembilan kali di Liga Inggris, bahkan minim kesempatan begitu Ralf Rangnick datang.

Rangnick bahkan baru memainkannya sekali di Liga Inggris saat melawan Aston Villa.

Baca Juga: Trauma COVID-19, Messi Harus Terpisah dari Negaranya Sendiri

Yang lebih parah, Lingard saat itu hanya berkesempatan tampil sebagai pemain cadangan.

Sisanya, Rangnick selalu mencadangkan atau bahkan tidak memasukkan Lingard ke dalam skuadnya.

Kini sang pelatih interim justru menanggapi wawancara dari salah satu penggemar Man United yang memiliki akun TikTok, @PhezTheRed.

Sang penggemar mencoba untuk membujuk Rangnick agar tidak melepas Lingard.

Baca Juga: Hari Ini, Pacar Cristiano Ronaldo Bakal Bongkar Rahasia di Netflix

Namun, tanggapan sang pelatih justru berkebalikan dengan keinginan penggemar Setan Merah tersebut.

“Lingard akan pergi pada musim panas tahun ini,” ujar Rangnick seperti dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News.

Meski minim kesempatan bermain, Lingard memang masih menarik minat sejumlah klub.

Baru-baru ini, Lingard mendapat tawaran dari sesama klub Liga Inggris, Newcastle United.

Baca Juga: Mancini Beberkan Alasannya Panggil Balotelli ke Timnas Italia, Cuma karena Penasaran!

Tawaran Newcastle United masih ditolak oleh Setan Merah yang masih enggan melepas sang pemain.

Jika pergi pada bursa transfer musim panas tahun ini, Setan Merah justru merugi.

Pasalnya, Lingard sudah berstatus bebas transfer ketika bursa transfer musim panas dibuka.

Lingard akan pergi secara cuma-cuma ke klub lain dengan statusnya tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : manchestereveningnews.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X