Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia - Korea Selatan Lolos 11 Kali, Jepang Selangkah Lagi

By Beri Bagja - Rabu, 2 Februari 2022 | 02:00 WIB
Timnas Korea Selatan lolos ke Piala Dunia 2022 setelah kalahkan Suriah, Selasa (1/2/2022).
TWITTER.COM/AFCASIANCUP
Timnas Korea Selatan lolos ke Piala Dunia 2022 setelah kalahkan Suriah, Selasa (1/2/2022).

BOLASPORT.COM - Timnas Korea Selatan memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2022, sedangkan Jepang selangkah lagi menyusul.

Kepastian lolosnya timnas Korea Selatan ke Piala Dunia 2022 di Qatar terjadi pada Selasa (1/2/2022).

Dalam matchday 8 kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup A, Korsel menghajar Suriah 2-0 di Rashid Stadium, Dubai.

Gol-gol anak asuh Paulo Bento dilesakkan oleh Kim Jin-su (53') dan Kwon Chang-hoon (71').

Di tempat lain pada waktu bersamaan, Uni Emirat Arab takluk 0-1 dari pemuncak klasemen, Iran.

Hasil ini membuat negaranya Shin Tae-yong tak akan bisa dikejar lagi oleh UEA di Grup A.

Baca Juga: RESMI - Daftar 29 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Piala AFF U-23 2022, Target Juara!

Dengan dua partai tersisa, Korea Selatan mengemas 20 poin, sedangkan UEA baru 9 keping.

Adapun Iran, yang kini memiliki 22 angka, lebih dulu dipastikan lolos pada 27 Januari lalu.

Dengan demikian, Asia sudah pasti menempatkan Iran dan Korea Selatan sebagai dua wakil pertama di putaran final Piala Dunia 2022.

Di Grup B, timnas Jepang berada dalam trek yang tepat guna menyusul dua negara tersebut.

Tim Samurai Biru menekuk pemimpin klasemen, Arab Saudi, dengan skor 2-0 di Saitama Stadium.

Penyerang Liverpool, Takumi Minamino, mencetak gol pertama Jepang sebelum digenapkan Junya Ito di babak kedua.

Sementara itu, Australia ditahan imbang Oman 2-2 di Muscat.

Jepang dapat menggaransi kelolosan pada matchday 9 ketika bertamu ke Sydney untuk melakoni head to head dengan Australia (24/3/2022).

Syaratnya, Minamino cs harus pulang dengan kemenangan lantaran mereka dipisahkan 3 poin saja di klasemen.

Momen penting lain dalam pertandingan Selasa kemarin ialah kemenangan Vietnam atas China 3-1 di Hanoi.

Hasil itu merupakan tripoin perdana bagi tim asuhan Park Hang-seo di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Namun, kemenangan ini tak bermakna apa-apa karena Vietnam sudah tersingkir dari persaingan.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia - Vietnam Raih 3 Poin Perdana Usai Hajar China, Pecahkan Rekor Thailand

Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia menyediakan 4-5 jatah untuk lolos ke putaran final.

Dua tim teratas dari masing-masing grup di ronde ketiga ini berhak atas tiket langsung ke Qatar.

Adapun tim peringkat ketiga akan melaju ke babak keempat untuk menemukan pemenang yang nantinya diadu kembali dengan tim peringkat 5 di zona CONMEBOL (Amerika Selatan) pada play-off interkontinental. 

Bagi timnas Korea Selatan, kelolosan ini merupakan yang ke-11 di putaran final Piala Dunia.

Mereka ambil bagian pada edisi 1954, 1986, 1990, 1994, 1998, 2002, 2006, 2010, 2014, 2018 dan kini 2022.

Negeri Ginseng menjadi peserta ke-15 yang memastikan diri bakal berlaga di pentas antarnegara terakbar di dunia tahun ini.

Korsel menyusul Qatar (tuan rumah), Jerman, Denmark, Brasil, Prancis, Belgia, Kroasia, Spanyol, Serbia, Inggris, Swiss, Belanda, Argentina, dan Iran.

Hasil kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia

Selasa (1/2/2022)

Grup A: Lebanon 1-1 Irak (Sabra 45+2'/ Hussein 39'); Suriah 0-2 Korea Selatan (Kim Jin-su 53', Kwon Chang-hoon 71'); Iran 1-0 Uni Emirat Arab (Taremi 44')

Grup B: Jepang 2-0 Arab Saudi (Minamino 32', Ito 50'); Vietnam 3-1 China (Tan Lai 9', Tien Linh 16', Van Duc 76'/Xu Xin 90+7'); Oman 2-2 Australia (Fawaz 54', 89'-pen./Maclaren 15'-pen., Mooy 79')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : FIFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Peraih Perak Asian Games yang 'Dibuang' Asosiasi Bulu Tangkis Korea Akan Berduet dengan Pemegang Perak Olimpiade asal Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136