BOLASPORT.COM - Masa depan Alvaro Morata bisa berubah dari beruntung menjadi buntung setelah gagal bergabung dengan Barcelona.
Penyerang Juventus, Alvaro Morata, kembali menjadi perbincangan pada bursa transfer Januari kemarin.
Hal itu tidak lepas dari minat Barcelona untuk memboyong Alvaro Morata.
Barcelona dikabarkan tertarik untuk mengambil alih peminjaman Alvaro Morata dari Juventus.
Namun, keinginan Barcelona itu rupanya ditolak oleh klub induk Morata, Atletico Madrid.
Baca Juga: Demi Gabung Barcelona, Alvaro Morata sudah Siapkan Satu Agenda Terencana
Atletico Madrid dikabarkan enggan meminjamkan Morata kepada Barcelona pada sisa musim ini 2021-2022.
Sebenarnya, Atletico Madrid mau saja memberikan Morata kepada Barcelona.
Akan tetapi, Los Rojiblancos hanya ingin melepas eks penyerang Chelsea itu dengan status permanen.
Dengan artian, Barcelona harus membayar uang sejumlah 35 juta euro atau sekitar Rp569 miliar.
Saat ini, Morata memang tengah menjalani peminjaman musim kedua di Juventus.
Baca Juga: Jelang Penutupan Bursa Transfer, Asisten Pelatih Arsenal Telepon Alvaro Morata
Sehingga, segala bentuk negosiasi pembelian dan peminjaman Morata harus melalui Atletico Madrid.
Jumlah uang tersebut jelas tidak bisa dipenuhi oleh Barcelona mengingat kondisi keuangan mereka saat ini.
Alhasil, Morata pun gagal pindah ke Barcelona pada bursa transfer Januari ini.
Kondisi tersebut membuat Morata gagal menjadi pemain paling beruntung.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Morata memang bisa dibilang merupakan pemain paling beruntung.
Baca Juga: Ngebet Dipepet Barcelona, Alvaro Morata Sungguh Pemain Paling Beruntung di Dunia
Hal itu tidak lepas dari perjalanan kariernya yang hampir selalu memikat klub-klub elite Eropa.
Mulai dari Chelsea, Atletico Madrid, Juventus, dan kini Barcelona mau untuk merekrut penyerang asal Spanyol tersebut.
Padahal, ketajaman Morata bisa dibilang termasuk dalam level biasa-biasa saja.
Sepanjang kariernya, Morata tidak pernah mencetak 20 gol dalam semusim untuk klub yang dia bela di liga domestik.
Sejak mengawali karier senior pada 2010-2011, catatan terbaik Morata 'hanya' 15 gol dalam 26 partai bersama Real Madrid di Liga Spanyol 2016-2017.
Baca Juga: Kedatangan Vlahovic Ciptakan Efek Domino: Tiga Pemain Depan Siap Angkat Kaki dari Juventus
Namun, situasinya seolah berbalik 180 derajat semenjak dirinya gagal bergabung ke Barcelona.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Atletico Madrid sudah tidak menginginkan Morata lagi di dalam skuad mereka.
Pasalnya, Morata dinilai sudah tidak layak masuk ke dalam starting line-up tim asuhan Diego Simeone itu.
Kontrak Morata di Atletico Madrid sendiri akan segera habis pada 30 Juni 2023 mendatang.
Itu artinya, Los Rojiblancos harus menjual Morata pada bursa transfer musim panas 2022 untuk menghindari kerugian.
Baca Juga: Dusan Vlahovic Gabung Juventus, Barcelona Malah Lempar Handuk Kejar Alvaro Morata?
Masih belum ada kabar pasti soal klub mana yang tertarik untuk merekrut Morata.
Namun, ada rumor yang menyebutkan kalau Arsenal dan Tottenham Hotspur berminat untuk mendatangkan Morata.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca |
Komentar