Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Pemain Timnas Indonesia Merapat ke Klub Putri Liga Timor Leste

By Alif Mardiansyah - Jumat, 4 Februari 2022 | 21:45 WIB
Manajer timnas Timor Leste, Almerio Lopes, ketika berkesempatan wawancara bersama BolaSport.com, 31 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Manajer timnas Timor Leste, Almerio Lopes, ketika berkesempatan wawancara bersama BolaSport.com, 31 Januari 2022.

BOLASPORT.COM - Ternyata akan ada satu pemain berlabel timnas Indonesia yang segera merumput di luar negeri yakni Liga Putri Timor Leste.

Beberapa pemain timnas Indonesia memang sudah ada yang mengenyam karier di luar negeri.

Sebut saja beberapa pemain timnas Indonesia putra yakni Egy Maulana Vikri (FK Senica/Liga Slovakia), Witan Sulaeman (FK Senica/Liga Slovakia), Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners/Liga Korea Selatan), dan lainnya.

Tak hanya pesepak bola putra, beberapa pemain timnas putri juga sudah mulai merumput di luar negeri.

Terkini, pesepak bola putri yang berkarier di luar negeri adalah Shalika Aurelia Viandrisa.

Shalika kini berstatus sebagai pemain klub wanita AS Roma atau dikenal sebagai Roma Calcio Femminile.

Baca Juga: Pemain Jebolan Piala AFF 2020 Punya Beban Tanggung Jawab di Timnas U-23 Indonesia

Roma Calcio Femminile sendiri mentas di Serie B Liga Italia.

Pengumuman Shalika Aurelia Viandrisa bermain di Roma Calcio Femminile terhembus pada 8 Januari 2022.

Baca Juga: Asisten Pelatih Persija Jakarta Beberkan Kondisi Tim Jelang Hadapi Arema FC

"Langkah pertama di Eropa," tulis Shalika Aurelia seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, Sabtu (8/1/2022).

"Bangga untuk bermain di club ini."

"SERIE B Italia," tambah bek berusia 18 tahun tersebut.

Baca Juga: Banyak Kehilangan Pemain, Persija Jakarta Tetap Buru Kemenangan Lawan Arema FC

Geliat pemain sepak bola Indonesia berkarier di luar negeri kini kembali terdengar.

Kabarnya ada satu pesepak bola putri yang akan segera merumput di luar negeri.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Manajer timnas Timor Leste,  Almerio Lopes.

Baca Juga: Calon Lawan Shin Tae-yong Ngebet Datangkan Pemain Luar Negeri untuk Piala AFF U-23 2022

Selain menjabat sebagai manajer timnas Timor Leste, Lopes juga selaku wakil presiden klub bernama Football Clube Buibere.

Perlu diketahui, Football Clube Buibere merupakan salah satu klub di Liga putri Timor Leste.

Football Clube Buibere sempat menjadi kampiun Liga putri Timor Leste (Liga Feto Timor) dan memenangi turnamen sepak bola putri Piala Timor Leste (Copa Feto Timor) pada musim 2020.

Baca Juga: Ada Bagus Kahfi, Pemain Berbakat Ini Tak Dilirik Shin Tae-yong untuk Timnas U-23 Indonesia

Jelang menatap musim mendatang, Football Clube Buibere mengakui bahwa pihaknya sudah mendapatkan satu pemain timnas putri Indonesia sebagai calon amunisinya nanti.

Kabar itu dilontarkan oleh Almerio Lopes ketika diwawancarai oleh BolaSport.com, 31 Januari 2022.

"Sementara kami (Football Clube Buibere) sudah ada komunikasi dengan satu pemain timnas putri Indonesia," kata Almerio Lopes kepada BolaSport.com, Senin (31/1/2022).

"Namun, kami masih menunggu kabar dia ke depan."

Baca Juga: Kehilangan 11 Pemain, Persija Boyong 8 Amunisi Tambahan Lawan Arema FC

"Sejauh ini, dia belum terikat dengan klub. Jadi, kami sudah ada kesepakatan secara verbal dengan dia. Tetapi kalau dia punya klub di Indonesia, ya mungkin kami harus menjalin kesepakatan dengan klub bersangkutan," tambah Lopes.

Almerio Lopes belum berani untuk membocorkan nama sang pemain timnas putri Indonesia yang sudah menjalin komunikasi dengan Football Clube Buibere.

Namun, Lopes menjelaskan ciri-ciri sang pemainnya itu.

Baca Juga: Alasan Ryuji Utomo Belum Bisa Tampil di Laga Persija vs Arema FC

"Masih rahasia," ujar Almerio Lopes.

"Dia punya teknik skill dribble yang sangat tinggi. Dia juga punya kecepatan dan kuat saat satu lawan satu."

"Posisi dia striker. Dia pemain timnas putri Indonesia. Kalau tidak salah dia bisa menjadi penyerang dan winger," ucap Lopes menambahkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Perkuat Rekor 13-1 Usai Buat Musuh Alot Anthony Ginting Buntu, Axelsen ke Semifinal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X