BOLASPORT.COM - Kans penampilan Lewis Hamilton pada Formula 1 musim 2022 seolah terbuka setelah sang pembalap mengakhiri periode senyap dari media sosial.
Lewis Hamilton kembali aktif di media sosial setelah menghilang pasca-balapan terakhir F1 GP Abu Dhabi pada musim lalu.
Hasil balapan GP Abu Dhabi sangat mengecewakan bagi Lewis Hamilton karena menggagalkan kesempatannya merengkuh gelar juara kedelapan di F1.
Kekecewaan Hamilton dan tim Mercedes makin besar karena kekalahan mereka disebabkan oleh kontroversi.
Baca Juga: Mercedes Cabut Banding Protes soal Restart dan Hasil Balapan F1 GP Abu Dhabi
Gagasan Race Director, Michael Masi, menjamin balapan berakhir normal meski bertindak di luar prosedur merugikan Hamilton.
Strategi long stint Hamilton menjadi bumerang ketika sang rival, Max Verstappen, berada tepat di belakangnya dengan ban lebih baru saat akhir periode safety car.
Hamilton menjadi mangsa empuk Verstappen di lap terakhir. Titel juara pun jatuh ke tangan pembalap Red Bull Racing itu.
Wawancara langsung di parc ferme menjadi penampilan terakhir Hamilton di hadapan awak media.
Baca Juga: F1 Punya Mobil Baru pada 2022, Semoga Pesaing Gelar Bukan Tim-tim Itu Saja
Hamilton absen dari konferensi pers setelah balapan dan tidak menghadiri acara malam penghargaan FIA (induk olahraga balap mobil) beberapa hari berselang.
Bahkan di media sosial, pembalap dengan 26 juta pengikut di Instagram itu juga menghilang.
Foto kualifikasi GP Abu Dhabi pada 11 Desember menjadi unggahan terakhir Hamilton. Dia juga melakukan aksi unfollow kepada semua akun yang dahulu diikutinya.
Wajar apabila aksi diam Hamilton membuat masa depannya di F1 diragukan meski kontraknya dengan Mercedes telah diperpanjang.
Baca Juga: F1 Jangan Abaikan Potensi Lewis Hamilton Pensiun karena Marah Dicurangi
Nasib Hamilton sempat dikabarkan bergantung dari hasil penyelidikan FIA terhadap insiden di GP Abu Dhabi tersebut.
Hampir dua bulan sesudah masa silenzio stampa, Hamilton memecah keheningan dengan kembali mengunggah foto di akun media sosialnya.
Hamilton menunjukkan dirinya sedang berada di Grand Canyon, AS. Tampak pembalap yang dikenal modis tersebut sedang tersenyum.
"Saya telah menghilang. Sekarang saya kembali," tulis Hamilton.
I’ve been gone. Now I’m back! pic.twitter.com/Y8i0cgJXZq
— Lewis Hamilton (@LewisHamilton) February 5, 2022
Baca Juga: Jangan Ada Novak Djokovic Kedua, Vaksinasi Wajib pada F1 GP Australia
Beberapa pengamat sebelumnnya percaya bahwa godaan memecahkan rekor gelar terbanyak di F1 terlalu menggiurkan untuk dibiarkan begitu saja oleh Hamilton.
Dikutip dari Crash, Hamilton digadang-gadang akan tampil dalam acara peluncuran tim Mercedes untuk F1 2022 pada 18 Februari.
Mobil Mercedes W13 yang akan dikendarai Hamilton dan George Russell akan dipamerkan dalam acara yang berlangsung di Silverstone, Inggris.
Adapun tes pramusim F1 akan berlangsung pekan berikutnya, tepatnya pada 23-25 Februari di Sirkuit Catalunya dan 10-12 Maret di Sirkuit Bahrain.
Baca Juga: Rivalitas Verstappen vs Hamilton pada F1 2021 Ingatkan Bos MotoGP dengan Rossi vs Marquez pada 2015
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar