Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Bali United Persembahkan Gol Perdananya Untuk Sang Ibu yang Sedang Sakit

By Sasongko - Minggu, 6 Februari 2022 | 15:45 WIB
Bek Bali United, Leonard Tupamahu tengah menggiring bola dalam laga melawan PSS Sleman di pekan kesembilan Liga 1 2021, Rabu (27/10/2021).
Media Bali United
Bek Bali United, Leonard Tupamahu tengah menggiring bola dalam laga melawan PSS Sleman di pekan kesembilan Liga 1 2021, Rabu (27/10/2021).

BOLASPORT.COM - Bek Bali United, Leonard Tupamahu mempersembahkan gol perdananya di musim ini untuk sang ibu yang terbaring sakit.

Laga Persikabo 1973 kontra Bali United pada pekan ke-22 Liga 1 Indonesia 2021-2022 Kamis 3 Februari 2022 di Stadion Ngurah Rai Denpasar, menyimpan kisah menarik.

Di balik kemenangan 3-0 Bali United atas Persikabo 1973 ada kejadian yang sangat emosional dari Leonard Tupamahu.

Bek berusia 38 tahun itu jadi pembuka kemenangan dari Bali United dengan gol pertamanya.

Gol Leonard Tupamahu dicetak di menit ke-18.

Gol tersebut sekaligus jadi gol perdana Leonard Tupamahu di Liga 1 musim 2021/22.

Skor akhir 0-3 untuk Bali United terjadi setelah gol dari Ilija Spasojevic dan Stefano Lilipaly di menit ke-20 dan 39 menggenapi kemenangan atas Persikabo 1973.

Baca Juga: Laga Lawan Persebaya Bakal Jadi Emosional Bagi Angel Alfredo Vera

Menurut Leonard Tupamahu, gol tersebut dipersembahkan kepada sang ibu yang sedang terbaring sakit.

"Bersyukur bisa buat gol. Gol dipersembahkan untuk mama saya yang sakit," tegas Leo kemarin.

Pemain berdarah Maluku ini juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada pelatihnya di Bali United, Stefano Teco Cugurra.

Baginya Teco sudah memberikan kepercayaan besar baginya untuk tampil reguler musim ini.

Baca Juga: Carlos Fortes Yang Bersahabat Dengan Gol Spektakuler di Liga 1

"Terima kasih juga untuk coach Teco yang selalu mempercayakan saya," ujarnya.

Pada musim 2021, Leonard sudah tampil membela Bali United sebanyak 17 laga, mencetak satu gol, mendapat tiga kartu kuning dan satu merah.

Hingga saat ini ia dkk telah berjuang membawa Bali United di posisi ketiga dengan 44 poin.

Serdadu Tridatu hanya beda empat poin dengan Arema FC di puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2021-2022.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136