Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seminggu di Lombok Sampai Tes Pramusim MotoGP Kelar, Quartararo dkk Ngapain Aja?

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 8 Februari 2022 | 16:40 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat peluncuran tim untuk MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 4 Februari 2022.
YAMAHA MOTOR RACING SRL
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat peluncuran tim untuk MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 4 Februari 2022.

BOLASPORT.COM - Para pembalap MotoGP akan menghabiskan waktu selama sepekan di Indonesia untuk mengikuti tes pramusim kedua di Sirkuit Mandalika.

Tes di Mandalika menjadi lanjutan dari tes pramusim MotoGP 2022 pertama yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 5-6 Februari lalu.

Fabio Quartararo dkk. akan mengaspal sehari lebih lama di sirkuit baru pada ajang MotoGP tersebut pada akhir pekan ini, 11-13 Februari.

Rombongan tim dan pembalap pun sudah tiba di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Majid, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Senin (7/2/2022) petang.

Baca Juga: 2 Helikpoter Disiapkan untuk Kondisi Darurat pada MotoGP Indonesia 2022

Dikutip BolaSport.com dari Kompas, para pembalap dan kru yang jumlahnya mencapai 500 orang itu langsung menuju hotel tempat menginap masing-masing.

Protokol kesehatan yang ketat diberlakukan. Sistem gelembung dipakai untuk penyelenggaraan MotoGP di Mandalika.

Sesampainya di hotel, para pembalap dites PCR sebelum melakukan karantina selama 24 jam.

Baru setelah karantina berakhir, para pembalap MotoGP bisa melakukan kegiatan secara normal.

Baca Juga: Pembalap Tercepat di Tes Pramusim MotoGP Sepang Disambut 'Batman' di Mandalika

Satu kegiatan yang sudah dijadwalkan adalah track walk di mana para pembalap dan kru akan menyusuri lintasan Sirkuit Mandalika dengan berjalan kaki.

Pengenalan sirkuit memang penting, karena tidak ada satu pun pembalap MotoGP yang pernah mencicipi Sirkuit Mandalika.

Track walk direncanakan akan berlangsung pada Kamis (10/2/2022).

"Para pembalap baru akan melakukan track walk pada hari Kamis," ucap Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Priandhi Satria.

Baca Juga: Marc Marquez Tiba di Indonesia, Perjuangan Berlanjut di Sirkuit Mandalika

Hari berikutnya, Jumat (11/2/2022) para pembalap bakal mulai menggeber motor mereka untuk tes pramusim MotoGP 2022.

Sisa dua hari sebelum hari H, kesiapan Sirkuit Mandalika sebagai arena lomba terus dikebut oleh panitia penyelenggara.

Satu di antara komponen yang tengah dikebut persediaannya adalah tyre wall alias dinding ban di sekitar lintasan.

Dinding ban berfungsi mengurangi dampak benturan kepada pembalap yang mengalami kecelakaan.

Baca Juga: Joan Mir Yakin Potensi Mengerikan Suzuki Bakal Tergali di Mandalika

"Kekurangan tetap masih ada, satu di antaranya dari dinding ban untuk fitur keamanan," ucap Priandhi Satria, dilansir dari Tribunnews, Selasa (8/2/2022).

"Saat ini kami terus berupaya untuk menambah stok ban yang didatangkan dari Jakarta," terangnya melanjutkan.

Selain ban, komponen keselamatan lain di lintasan pada balapan MotoGP adalah gravel (kerikil), area run-off, dan marshal.

Baca Juga: Joan Mir Yakin Potensi Mengerikan Suzuki Bakal Tergali di Mandalika

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Siap Bersaing, Alfriyanto Nico Bertekad Rebut Tempat Utama di Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136