Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempurna untuk Liga Inggris, Bek Idaman Messi akan Dipermanenkan Spurs

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 9 Februari 2022 | 18:30 WIB
Bek idaman Lionel Messi, Cristian Romero, akan diikat dengan kontrak permanen oleh Tottenham Hotspur setelah dinilai sempurna untuk Liga Inggris.
TWITTER.COM/BAYERSSI_
Bek idaman Lionel Messi, Cristian Romero, akan diikat dengan kontrak permanen oleh Tottenham Hotspur setelah dinilai sempurna untuk Liga Inggris.

BOLASPORT.COM - Bek idaman Lionel Messi, Cristian Romero, akan diikat dengan kontrak permanen oleh Tottenham Hotspur setelah dinilai sempurna untuk Liga Inggris

Cristian Romero resmi didatangkan Tottenham Hotspur dengan status pemain pinjaman dari Atalanta pada bursa transfer musim panas 2021.

Menurut laporan The Guardian yang dikutip BolaSport.com, Atalanta mengumumkan bahwa durasi peminjaman Cristian Romero hingga akhir musim 2021-2022.

Dalam kesepakatan mendatangkan Cristian Romero, Tottenham Hotspur memiliki opsi untuk membeli sang pemain dengan biaya tranfer sebesar 50 juta euro (sekitar Rp818 miliar) plus biaya tambahan 5 juta euro (Rp81 juga) dalam bentuk bonus. 

Pelatih Spurs, Antonio Conte, mengungkapkan bahwa kesepakatan itu pada dasarnya berupa kewajiban untuk mengubah status Cristian Romero menjadi permanen pada akhir musim. 

Baca Juga: Bek Idaman Lionel Messi Blak-blakan Akui Kekagumannya pada Cristiano Ronaldo

Romero diketahui sudah dianggap sebagai pemain permanen oleh semua pihak yang ada di Spurs. 

Selain itu, bek berpaspor Argentina ini merupakan pemain yang sempurna untuk bermain di Liga Inggris.

"Dia dipinjamkan, tetapi kami memiliki kewajiban untuk membeli. Kami akan membelinya!" tutur Conte, dikutip BolaSport.com dari The Athletic. 

"Dia sempurna untuk liga ini. Jika Anda bisa bermain di liga ini, Anda bisa bermain di semua liga di dunia."

"Masalahnya adalah ketika Anda bertahan di liga lain, Anda harus bertanya apakah Anda bisa bermain di Liga Inggris."

Cristian Romero resmi bergabung dengan Tottenham Hotspur pada musim panas 2021
TWITTER.COM/HOTSPURHIVE
Cristian Romero resmi bergabung dengan Tottenham Hotspur pada musim panas 2021

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Rajanya Instagram, Lionel Messi Cuma Bisa Mengekor

"Ketika Anda bermain di sini, Anda bisa bermain di liga mana pun di dunia."

"Karena intensitas, kualitas, fisik yang Anda miliki di sini tidak ada di liga lain."

"Yang pasti Romero mampu bermain di liga ini. Liga ini sangat cocok untuknya," ucap Conte menambahkan.

Romero sempat dikabarkan menjadi pemain idaman Lionel Messi untuk bergabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim panas lalu. 

Akan tetapi, Barcelona gagal mengamankan tanda tangan Romero. 

Kegagalan itu pun diklaim sebagai salah satu faktor yang membuat Lionel Messi kecewa terhadap Blaugrana.

Baca Juga: Bagi Cristian Romero, Lionel Messi Bukan Cuma Pemain Hebat, tapi Dewa Sepak Bola

Romero merupakan kompatriot Lionel Messi di timnas Argentina. 

Bersama Messi, bek berusia 23 tahun ini mengantar timnas Argentina menjuarai kompetisi antarnegara Amerika Selatan.

Romero tampil sebanyak tiga kali pada Copa America 2021, yakni pada fase grup dan babak final. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : The Athletic, The Guardian
REKOMENDASI HARI INI

Mees Hilgers Meleng Sedikit, Twente Dihantam Jagoan Belgia di Liga Europa

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136