BOLASPORT.COM – Tes pramusim MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika digelar tertutup dan hanya dihadiri tamu undangan dengan jumlah terbatas.
Pembalap MotoGP akan melakukan tes pramusim kedua di sirkuit Mandalika mulai besok, Jumat (11/2/2022).
Tes pramusim digelar selama tiga hari pada 11-13 Februari.
Melihat varian baru covid-19 atau omicron sedang merebak di Indonesia saat ini.
Baca Juga: Pertamina Resmi Jadi Sponsor MotoGP Indonesia 2022
Pada senin lalu, sekitar 509 orang yang terdiri dari pembalap dan kru tim MotoGP telah tiba di Lombok.
Setelah melewati prosedur kesehatan covid-19 seperti PCR test dan dinyatakan negatif, mereka langsung boleh beraktivitas.
Pada hari ini, para pembalap diagendakan untuk melakukan track walk atau menyusuri sirkuit dengan berjalan kaki mulai pukul 10.00 sampai 18.00 WITA.
Meski kemarin sejumlah pembalap telah meninjau dengan hadir di sirkuit Mandalika.
Baca Juga: Pulih Cepat, Marquez Tak Menyangka Bisa Balapan Penuh pada MotoGP 2022
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar