Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketum PSSI Ungkap Teka-teki Hilangnya Penerjemah Shin Tae-yong di Rapat Bersama Menpora

By Bagas Reza Murti - Kamis, 10 Februari 2022 | 19:20 WIB
Shin Tae-yong dan penerjemahnya, Jeong Seok-seo, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Shin Tae-yong dan penerjemahnya, Jeong Seok-seo, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021.

BOLASPORT.COM - Tidak ada penerjemah yang biasa menemani Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo dalam rapat bersama Menpora RI di Kantor Kemenpora Jakarta Pusat, Kamis (10/2/2022).

Pemandangan tak biasa terlihat di Kantor Kemenpora RI pada Kamis sore WIB.

Penerjemah yang biasa menemani Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo tidak terlihat menemani pelatih timnas Indonesia itu dalam pertemuan dengan Menpora RI dan Ketum PSSI.

Shin Tae-yong memang mengadakan rapat bersama Menpora RI Zainudin Amali, Ketua Umum PSSI, Hasani Abdulgani dan Indra Sjafri untuk membahas pemain naturalisasi.

Pada kesempatan itu, Shin Tae-yong ditemani oleh penerjemah lain, bukan Jeong Seok-seo.

Baca Juga: AC Milan Ketemu Inter Milan di Semifinal Coppa Italia, Stefano Pioli Jadi Terstimulus

Saat ditanyakan ke Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, Jeong Seok-seo yang biasa menemani Shin Tae-yong ternyata masih menjalani karantina akibat terpapar COVID-19.

"Saat ini dia lagi terpapar COVID-19," kata Mochamad Iriawan kepada BolaSport.com.

"Lagi disapa omicron katanya."

"Makanya tadi juga pakai intepreter lain," tambahnya.

Kabar menghilangnya Jeong Seok-seo sempat membuat warganet khawatir karena kontraknya dengan PSSI kabarnya sudah habis per Januari 2022.

Warganet khawatir bila kontraknya tak diperpanjang.

Namun begitu, Jeong Seok-seo meyakinkan warganet bahwa dia sudah diperpanjang kontraknya oleh PSSI.

Baca Juga: Mees Hilgers dan Kevin Diks Batal Dinaturalisasi karena Tak Direstui Orang Tua

 

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ditemui di Kantor Kemenpora, Kamis (10/2/2022).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat ditemui di Kantor Kemenpora, Kamis (10/2/2022).

Pria asal Korea Selatan itu akan segera kembali ke timnas Indonesia untuk menjadi penerjemah Shin Tae-yong.

"Saya sudah diperpanjang kok," ujarnya di insta story pada Kamis (10/2/2022).

"Sebentar lagi akan kembali bersama timnas," tambahnya.

Rapat tersebut menghasilkan keputusan bila Menpora RI akhirnya merestui naturalisasi dua nama yakni Sandy Walsh dan Jordi Amat.

Dua pemain itu akhirnya direstui oleh Zainudin Amali setelah ia mendengarkan secara langsung penjelasan dari PSSI dan Shin Tae-yong.

“Saya tentu hati-hati dalam melakukan naturalisasi karena yang pernah saya sampaikan, kita naturalisasi kalau benar-benar terpaksa karena kita ingin bangun sepak nola nasional,” ujar Zainudin Amali dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com, Kamis (10/2/2022).

“Kita juga ada Inpres no 3 2019 yang mana kita utamakan pembinaan. Tapi karena ada kebutuhan timnas dan ingin memperbaiki ranking FIFA maka sekarang kami izinkan karena masih membutuhkan pemain naturalisasi,” ucapnya.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 – Meski Grogi, Pemain Muda Indonesia Optimistis pada Laga Perdana

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Menpora, Zainudin Amali, dan Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam jumpa pers pembahasan naturalisasi, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (10/2/2022).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Menpora, Zainudin Amali, dan Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam jumpa pers pembahasan naturalisasi, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (10/2/2022).

“Tetapi saya tegaskan dia harus berdarah Indonesia baik itu dari kakek atau nenek dan memang mereka dibutuhkan.”

Zainudin Amali mengaku akan membantu proses administrasi dua pemain ini agar bisa segera diproses ke DPR dan Kemenkumham pada tahap selanjutnya.

“Nah, pemerintah akan membantu tentang proses administrasi yang menyiapkan adminitrasi adalah federasi. Mencari tahu tentang secara adminiatrasi benar tidak berdarah Indonesia,” kata Amali.

"Kemudian secara teknis itu rekomendasi pelatih Shin Tae-yong. Jadi yang bertanggung jawab teknis pelatih, kalau administrasi adalah federasi. Tugas pemerintah membantu dan memproses ini," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kualitas Wasit Meningkat, Yoshimi Ogawa Akui Komunikasi PSSI dan Klub Makin Bagus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X