Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Proliga 2022 - Telat Panas, Gresik Petrokimia Kalah Telak dari Pertamina Fastron

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 11 Februari 2022 | 16:18 WIB
Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Fastron menghadapi Gresik Petrokimia pada hari kedua seri pertama Proliga 2022 di Padepokan Voli, Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/1/2022).
PP PBVSI
Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Fastron menghadapi Gresik Petrokimia pada hari kedua seri pertama Proliga 2022 di Padepokan Voli, Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/1/2022).

BOLASPORT.COM – Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Fastron menang telak atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada pertandingan perdana putaran kedua Proliga 2022.

Bertanding Jumat (8/1/2022) di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Jakarta Pertamina Fastron menang 3-0 (27-25, 25-22, 29-27).

Pada awal set pertama, permainan Gresik Petrokimia cenderung telat panas, mereka sudah tertinggal dengan skor 5-1.

Namun pada pertengahan set pertama, Gresik Petrokimia mulai bisa mengimbangi permainan dari Pertamina Fastron.

Baca Juga: Jadwal Proliga 2022 - Ajang Balas Dendam Para Jawara

Bahkan kedua tim saling menyamakan kedudukan hingga akhir-akhir set pertama, skor sempat sama kuat 22-22.

Permainan berlangsung ketat jelang akhir set pertama, bahkan perolehan angka kedua timi terus sama hingga 24-24 dan memaksa deuce.

Hingga akhirnya Pertamina Fastron menutup set pertama dengan kemenangan 27-25.

Pada set kedua, lagi-lagi Gresik Petrokimia kembali terlambat panas, mereka kembali tertinggal dari Pertamina Fastron hingga pertengahan set kedua.

Baca Juga: Pelatih dan Pemain Ada yang Positif Covid-19, Putaran 2 Proliga 2022 Tetap Digelar

Gresik Petrokimia terus berusaha mengejar perolehan angak dari anak-anak Pertamina Fastron.

Hanny Budiarti dan pemain asing Jennifer Alvarez terus memberikan poin demi poin untuk Gresik Petrokimia.

Namun upayanya juga diimbangi dengan permainan yang begitu baik oleh anak-anak Pertamina Fastron.

Pemain asing Pertamina Fastron, Prisilla Rivera benar-benar menjadi pembeda dengan penampilan yang begitu baik dan banyak menyumbang poin untuk timnya.

Baca Juga: Pelatih Bandung BJB Lengser gegara Hasil Tak Memuaskan Pada Putaran 1 Proliga 2022

Megawati Hangestri dan Agustin Wulandhari juga memberikan performa apiknya.

Pertamina Fastron kembali berhasil merebut set kedua dengan skor 25-22.

Pada set ketiga, permainan kedua tim berjalan imbang sejak awal set ketiga.

Bahkan, hingga pertengahan set pertama kedua tim saling menyusul perolehan angka.

Baca Juga: Proliga 2022- Tanpa 5 Pemain karena Positif Covid-19, Petrokimia Mampu Raih 2 Set

Hingga Gresik Petrokimia sempat berhasil unggul empat poin atas Pertamina Fastron dengan skor 20-16.

Permainan anak-anak Gresik Petrokimia, Khalisa Azilia dan Mediol Yoku juga bermain cukup baik.

Namun lagi-lagi, keunggulan empat angka tak mampu diamankan Gresik Petrokimia untuk mengamankan set ketiga.

Spike-spike keras dari Prisilla Rivera tak mampu dibendung oleh anak-anak Gresik Petrokimia, Pertamina Fastron mampu menyamakan kedudukan 20-20.

Baca Juga: Libas Surabaya Samator, Jakarta Pertamina Juara Putaran Satu Proliga 2022

Bahkan pada akhir set ketiga, kedua tim saling mengejar perolehan angka hingga terpaksa deuce sebanyak empat kali.

Pertandingan berlangsung sangat ketat dengan permainan rally-rally panjang hinga skor 27-27.

Prisilla Rivera kembali menjadi pembeda dengan menghasilkan poin di waktu krusial, kini skor 28-27 untuk Pertamina Fastron.

Tak disia-siakan, spike keras dari Megawati Hangestri membuat Pertamina Fastron akhirnya mampu memenangakan pertandingan dan menutup set ketiga dengan skor 29-27.

Kemenangan ini membuat Jakarta Pertamina Fastron menjadi tim satu-satunya peserta Proliga 2022 yang belum merasakan kekalahan sama sekali.

Baca Juga: Proliga 2022 - Tertinggal 2 Set Awal, Bank Sumsel Akhirnya Menang atas LavAni

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com, Vidio.com
REKOMENDASI HARI INI

TC Timnas Indonesia di Bali Ditunda Karena Pilkada 2024 Serentak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136