BOLASPORT.COM - Borneo FC mampu mengalahkan PSM Makassar dengan skor 1-0 dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Jumat (11/2/2022).
Duel berlangsung seru sejak awal pertandingan.
Tempo pertandingan pun berjalan cepat.
Peluang pertama didapatkan PSM Makassar pada menit kedua.
Dari luar kota penalti, Yakob Sayuri melepaskan sepakan keras.
Baca Juga: Diwarnai Tiga Gol dan Satu Penalti Gagal, Persib Ungguli PSS Sleman pada Babak Pertama
Hanya saja tendangan Yakob masih melebar tipis dari gawang Borneo FC.
Pada menit ke-13, PSM Makassar kembali menebar ancaman.
Willem Jan Pluim memiliki ruang untuk melakukan tandukan di dalam kotak penalti.
Namun laju bola belum tepat sasaran.
Dua menit berselang, percobaan Rizky Eka masih membentur tiang gawang Borneo FC.
Terus menyerang, PSM Makassar justru harus kecolongan pada menit ke-44.
Hasil tendangan bebas Kei Hirose langsung disambut tandukan Wildansyah yang tak bisa diselamatkan oleh Hilman Syah.
Skor 1-0 untuk Borneo FC menutup babak pertama.
Lihat postingan ini di Instagram
Babak kedua dimulai, PSM dan Borneo FC kompak melakukan pergantian pemain.
Dari sisi Borneo FC, Fathur Rahman dimasukan untuk menggantikan M Sihran.
Sedangkan PSM menarik Rizky Eka dan menggantinya dengan Yance Sayuri.
Pada menit ke-58, tenaga baru kembali dimasukan PSM.
Ferdinan Sinaga ditugaskan mengganti posisi Ilham Udin Armaiyn.
Baca Juga: Tanggapan Siti Fadia Usai Dipasangkan dengan Juara Olimpiade
Empat menit setelahnya, Borneo FC melakukan pergantian pemain keduanya.
Marckho Sandi Merauje menggantikan Nur Diansyah.
Pergantian pemain yang dilakukan rupanya belum merubah keadaan.
Hingga pertandingan diakhiri, Borneo FC mampu mempertahankan keunggulannya atas PSM Makassar dengan skor 1-0.
Baca Juga: 2 Hal yang Bikin Luis Enrique Jadi Kandidat Kuat Pelatih Manchester United
Hasil ini membuat Borneo FC mengumpulkan 37 poin dan mengamankan posisi keenam di klasemen Liga 1 2021-2022 sekaligus menjauhkan diri dari kejaran Persija Jakarta.
Sekarang Borneo FC terpaut empat poin dari Persija yang berada diposisi ketujuh.
Untuk selanjutnya, Borneo FC dijadwalkan menghadapi Bhayangkara FC pada tanggal 16 Februari 2022.
Sedangkan PSM Makassar ditantang Tira Persikabo pada tanggal 15 Februari mendatang.
Susunan pemain PSM Makassar versus Borneo FC:
PSM Makassar: Hilman Syah; Zulkifli Syukur, Hasim Kipuw, Ganjar Mukti, Abdul Rahman, Arfan, Rizky Eka Pratama, Delfin Rumbino, Willem Jan Pluim, Ilham Udin Armaiyn, Yakob Sayuri
Pemain Cadangan: Ferdinan Sinaga, Erwin Gutawa, Aditya Putra Dewa, Syaiful, Dallen Doke, Prisca Womsiwor, Adam Mitter, Patrick Kallon, Yance Sayuri
Pelatih: Jakob Freerk Gall
Borneo FC: Gianluca Pandeynuwu; Wildansyah, Nur Diansyah, Rifad Marasabessy, Hendro Siswanto, Leo Guntara, Terens Puhiri, Jonathan Bustos, M Sihran, Kei Hirose, Fransisco Torres
Pemain Cadangan: Marckho Sandi Merauje, Paulo Sitanggang, Safrudin Tahar, Angga Saputro, Yuda Pratama, Serdhy Ephyfano, Wahyudi Hamisi, Muhammad Fathurrahman, Ilham Syah
Pelatih: Fakhri Husaini.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar