BOLASPORT.COM - Kiper Manchester United, David de Gea, menuduh adanya orang jahat yang sengaja memberi kutukan untuk klubnya.
Manchester United kembali gagal membuktikan diri sebagai salah satu kandidat juara Liga Inggris musim 2021-2022.
Hingga 23 laga, Manchester United baru mengumpulkan 39 poin dan menempati posisi ke-6 pada klasemen sementara.
David de Gea dan kawan-kawan tertinggal hingga 21 poin dari Manchester City yang ada di puncak klasemen.
Catatan ini tentu mengkhawatirkan mengingat Manchester United sudah belanja cukup banyak pemain pada awal musim ini.
Baca Juga: Dapat Sinyal Positif soal Botman, AC Milan Masih Rawan Ditikung Dua Klub Liga Inggris
Klub berjuluk Setan Merah tersebut berhasil memulangkan legenda mereka, Cristiano Ronaldo, dari Juventus.
Selain itu, Man United juga berhasil mendapatkan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund dengan harga 85 juta euro (sekitar Rp1,47 triliun).
Kehadiran dua nama besar tersebut belum juga mampu membuat Man United kembali disegani oleh tim lawan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Elpais.com |
Komentar