BOLASPORT.COM - Cikal bakal pemain timnas Indonesia jebolan Liga Inggris, Jordi Amat, nampaknya semakin mempelajari Tanah Air.
Jauh sebelum akan dinaturalisasi dan menjadi calon pemain timnas Indonesia, Jordi memang sempat mengarungi ketatnya Liga Inggris.
Cikal bakal pemain timnas Indonesia tersebut pernah berkostum klub Liga Inggris bernama Swansea City selama kurang lebih lima musim sejak 2013.
Di Swansea City, Jordi Amat mengoleksi 72 kali pertandingan atau melahap 5.382 menit bermain.
Pengalaman bermain di Swansea City tentu menjadi nilai lebih bagi Jordi Amat yang kini heboh akan dinaturalisasi dan membela timnas Indonesia.
Selain Swansea City, Jordi juga membela beberapa klub Eropa lainnya.
Pesepak bola berusia 29 tahun tersebut telah memperkuat Espanyol (Liga Spanyol), Rayo Vallecano (Liga Spanyol), Real Betis (Liga Spanyol), hingga sekarang bersama KAS Eupen (Liga Belgia).
Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Segrup dengan Vietnam, Pelatih Thailand Fokus ke Singapura Lebih Dulu
Pernah memperkuat klub-klub Eropa membuat kehadiran Jordi Amat tentunya diprediksi bakal bermanfaat bagi timnas Indonesia.
Terlebih, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia sendiri yang merekomendasikan Jordi untuk dinaturalisasi agar dapat membela skuat Garuda.
Tak hanya Jordi Amat, Shin Tae-yong juga mengusulkan nama Sandy Walsh.
Baca Juga: Alami Dua Kali Penundaan Laga, Madura United Ambil Hikmahnya
"Saya rekomendasi sekali pemain tersebut karena mereka jadi pemain utama dan sangat bagus," kata Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com, 11 Februari 2022.
"Saya rekomendasikan keras ke pak Menteri."
"Secara pribadi mereka dua orang tersebut akan sangat bantu timnas Indonesia," tambah juru taktik berumur 51 tahun tersebut.
Akan segera dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), Jordi Amat semakin mempelajari Tanah Air.
Terbaru, Jordi mengunggah Instagram stories yang menampilkan dirinya sedang berdiskusi mengenai Indonesia.
Pemain berpostur 184 cm tersebut nampak berbicara dengan dua sosok, namun belum dijelaskan mengenai indetitas sosok tersebut.
Baca Juga: Sebelum Gabung Timnas, Sandy Walsh Sudah Mengambil Kursus Bahasa Indonesia
Jordi Amat sendiri memiliki garis keturunan Indonesia dari sang Nenek.
Nenek dari Jordi berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan.
"Berdiskusi tentang Indonesia," tulis Jordi Amat seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, 13 Februari 2022.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram, Transfermarkt.com |
Komentar