BOLASPORT.COM - Juventus untuk sementara bermain imbang pada pertandingan melawan Atalanta dalam pekan ke-25 Liga Italia musim 2021-2022.
Atalanta menjamu Juventus di Stadion Atleti Azzurri d’Italia, Minggu (13/2/2022) waktu setempat atau Senin pukul 02.45 WIB.
Kedua tim saat ini saling bersaing di klasemen Liga Italia musim 2021-2022.
Juventus berada pada urutan keempat dengan 45 poin.
Adapun Atalanta berada di bawah Juventus dengan selisih dua angka.
Dikutip BolaSport.com dari Goal International, Juventus kalah dominan dari Atalanta pada babak pertama.
Atalanta memimpin penguasaan bola dengan 59 persen dan memiliki total 10 peluang.
Adapun Juventus hanya mencatat tujuh kesempatan pada 45 menit babak pertama.
Baca Juga: Susunan Pemain Atalanta Vs Juventus - Momen Perebutan Posisi Empat Besar
Bedanya adalah Atalanta tidak berhasil mencetak satu pun tembakan tepat sasaran.
Sebaliknya, Juventus bisa menciptakan tiga shots on goal.
Jalannya pertandingan
Laga baru berjalan tiga menit saat Dusan Vlahovic membuat peluang pertama untuk Juventus.
Vlahovic menyambut umpan Adrien Rabiot dengan meneruskan bola via tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti Atalanta.
Baca Juga: Ralf Rangnick Minta Cristiano Ronaldo Lebih Sering Cetak Gol Walau Tumpul di 2022
Kiper Atalanta, Marco Sportiello, masih bisa mengamankan bola.
Vlahovic kembali mengusik lini pertahanan tuan rumah pada menit ke-12 saat ia menanduk bola umpan Weston McKennie.
Lagi-lagi, upaya Vlahovic tidak membuahkan hasil. Bola hanya melenceng ke sisi kanan gawang.
Paulo Dybala nyaris membuka keunggulan tim tamu pada menit ke-14 lewat tembakan kaki kanan dari tengah kotak penalti.
Baca Juga: Dusan Vlahovic Dipuji, tapi Masih Dapat Banyak Catatan Minus usai Laga Kedua
Bola lagi-lagi melebar ke arah kanan gawang Atalanta.
Atalanta mendapat peluang untuk mengejutkan Juventus, tepatnya pada menit ke-25.
Berat Djimsiti menyambut umpan Luis Muriel dengan tembakan kaki kiri dari tengah kotak penalti I Bianconeri.
Apes bagi Djimsiti, bola hanya melebar ke sisi kiri gawang Wojciech Szczesny.
Atalanta nyaris membuka keunggulan pada menit ke-30.
Bermula dari aksi Szczesny meninggalkan gawangnya untuk menghalangi gelandang Atalanta, Marten de Roon.
Bola yang lepas dari kaki De Roon jatuh ke kaki Luis Muriel yang menunggu di sisi kiri kotak penalti Juventus.
Hand & Red from Szczesny but nobody saw #AtalantaJuventus VAR is sleeping. pic.twitter.com/p3oILWCiPA
— ???? (@kzpprzmqdb) February 13, 2022
Muriel melepaskan bola dengan tembakan kaki kanan menuju gawang Szczezny yang sudah kosong.
Juventus masih bisa bernapas lega karena Leonardo Bonucci bisa membuang bola.
Adapun Szczesny tetap bisa melanjutkan pertandingan.
Sebab, tinjauan Video Assistant Referee alias VAR menunjukkan pelanggaran Szczesny terhadap Marten de Roon tidak cukup untuk membuatnya divonis dengan kartu merah.
Skor 0-0 bertahan hingga pertandingan melewati 30 menit babak pertama.
Leonardo Bonucci ganti menghidupkan kans Juventus lewat tandukan di kotak penalti pada menit ke-35 menyusul tendangan bebas Paulo Dybala.
Lagi-lagi, Juventus harus gigit jari karena bola sundulan Bonucci terlalu tinggi untuk menembus gawang Marco Sportiello.
Babak pertama berakhir imbang 0-0.
Hasil babak I: Atalanta 0-0 Juventus
SUSUNAN PEMAIN
Atalanta (3-4-1-2): 57-Marco Sportiello; 2-Rafael Toloi, 28-Merih Demiral, 19-Berat Djimsiti; 33-Hans Hateboer, 15-Marten de Roon, 11-Remo Freuler, 77-Davide Zappacosta; 7-Teun Koopmeiners; 9-Luis Muriel, 10-Jeremie Boga
Pelatih: Gian Piero Gasperini
Juventus (4-3-3): 1-Wojciech Szczesny; 6-Danilo, 19-Leonardo Bonucci, 4-Matthijs De Ligt, 2-Mattia De Sciglio; 14-Weston McKennie, 27-Manuel Locatelli, 25-Adrien Rabiot; 10-Paulo Dybala, 7-Dusan Vlahovic, 9-Alvaro Morata
Pelatih: Massimiliano Allegri
Wasit: Maurizio Mariani
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Goal International |
Komentar