BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic menilai laga melawan Persib Bandung sebagai derby.
Oleh sebab itulah, Dragan Djukanovic menyebut jika kini antusiasme pemainnya sedang meninggi.
Namun Dragan Djukanovic tak menyebut arti derby yang ia maksud.
Pasalnya jika melihat wilayah kedua tim berasal dari Provinsi yang berbeda.
Terlepas dari hal tersebut, Dragan mengaku nama besar Persib juga menjadi salah satu tambahan motivasi anak asuhnya.
Baca Juga: Pemainnya yang Berulah, Xavi yang Harus Bersihkan Nama Barcelona
Menurutnya, kemenangan dari Persib bakal menambah percaya diri pemain PSIS Semarang.
Terlebih PSIS sudah puasa kemenangan dalam lima laga terakhirnya di Liga 1 2021-2022.
"Untuk PSIS sendiri motivasi terbesar adalah game yang cukup besar karena ini derby," kata Dragan Djukanovic dalam sesi jumpa pers secara virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Senin (14/2/2022).
Baca Juga: Hampir Semua Pemain Persib Siap Tampil, Robert Alberts Sebut Masih Ada Satu Masalah
"Semua pemain ketika derby pasti ready apalagi lawan klub besar seperti lawan Persebaya, Bhayangkara, Bali United, mereka pasti lebih temotivasi."
"Namun motivasi terbesar saat ini adalah ketika semua pemain komplit, pasti itu akan menjadi motivasi lebih bagi PSIS untuk mengalahkan Persib," ujarnya.
Sementara itu, duel antara Persib Bandung melawan PSIS Semarang akan berlangsung besok, Selasa (15/2/2022).
Baca Juga: Gampangnya Liga Spanyol, Adama Traore Cuma Butuh 2 Laga untuk Samai Catatan 1,5 Musim
Laga ini nantinya terlaksana di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Misi berbeda dimiliki kedua tim.
Tiga poin dibutuhkan PSIS untuk memperbaiki posisinya yang kini bertengger diperingkat kedelapan klasemen Liga 1 2021-2022.
Sedangkan kemenangan diperlukan Persib agar bisa menjaga asa menjadi juara Liga 1 2021-2022.
Baca Juga: Dunia Terbalik, Kontribusi Gol Messi Kini Tiga Kali Lipat Milik Ronaldo
Sebagai informasi, untuk sekarang Persib menempati peringkat keempat.
Dari 23 laga, Persib mampu mengoleksi 46 poin.
Jarak Persib dengan Arema FC yang berada dipuncak hanya tiga poin.
Keuntungan didapatkan Persib karena masih memiliki satu laga lebih sedikit ketimbang Arema FC.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar