BOLASPORT.COM - Ralf Rangnick disebut seperti guru sekolah yang memalukan karena tak cocok dengan Manchester United.
Manchester United tengah berada dalam tren performa yang tidak memuaskan.
Dalam tiga laga terakhir di berbagai kompetisi, Manchester United belum mampu meraih satu kemenangan pun.
Di ajang Piala FA 2021-2022, Manchester United harus dikalahkan oleh tim divisi Championship, Middlesbrough.
Manchester United gugur di babak keempat setelah kalah melalui adu penalti dengan skor 7-8 dari Middlesbrough.
Baca Juga: Tak Becus Latih Man United, Rangnick Disebut Penipu dan Tampak seperti Guru Sekolah
Di ajang Liga Inggris 2021-2022, Manchester United hanya mampu bermain imbang dalam dua laga terakhir saat melawan Burnley dan Southampton.
Bahkan, Manchester United harus kehilangan keunggulan meskipun sudah sempat mencetak gol di babak pertama.
Catatan buruk tersebut jelas membuat Setan Merah panen kritikan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar