Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pol Espargaro Jadikan Marc Marquez sebagai Acuan Pada MotoGP 2022

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 16 Februari 2022 | 21:25 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Pol Espargaro,  berpose dalam sesi pemotretan untuk peluncuran tim menjelang MotoGP 2021.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Pol Espargaro, berpose dalam sesi pemotretan untuk peluncuran tim menjelang MotoGP 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, bertekad tampil lebih ganas pada MotoGP 2022. Performa Marc Marquez menjadi acuannya.

MotoGP 2022 menjadi kesempatan Pol Espargaro untuk membuktikan kepada Repsol Honda bahwa dirinya layak dipertahankan.

Performa mengesankan mulai ditunjukkan Pol Espargaro.

Salah satunya terjadi saat Espargaro mengikuti tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 11-13 Februari lalu.

Baca Juga: Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Segera Dikerjakan, Material Aspal Dijamin Sesuai Standar

Espargaro menjadi pemilik waktu lap tercepat dalam hasil kombinasi dengan catatan terbaik 1 menit 31,060 detik

Espargaro mendapat suntikan kepercayaan diri untuk menghadapi MotoGP 2022 dengan baik selepas dari tes di Mandalika.

Espargaro percaya motor RC213V yang mengalami perombakan tahun ini sudah siap digeber pada seri pembuka MotoGP 2022.

Baca Juga: Sirkuit Mandalika Bakal Diaspal Ulang, Jadwal MotoGP Indonesia 2022 Tak Berubah

"Kami berhasil membuat kemajuan. Setelah menguji motor selama dua hari, motor ini siap untuk balapan pertama di Qatar," kata Espargaro.

"Meski hanya uji coba, pekerjaan yang dilakukan saat ini sangat penting, karena musim lalu saya kesulitan, sementara saat tes pramusim saya berhasil kompetitif."

Motivasi Espargaro bertambah semenjak rekan setim, Marc Marquez, yang menjadi acuan terlihat makin mendekati kondisi terbaik.

Kepala kru Pol Espargaro, Ramon Aurin, membeberkan bagaimana kehadiran Marquez di boks tim Repsol Honda memiliki peran yang krusial.

Baca Juga: Prediksi Pengamat MotoGP, Honda Bisa Ketiban Efek Domino dari Marc Marquez

"Kita tahu Marc, kita tahu dia seorang juara. Kemudian dia telah mengenal motor ini selama lebih dari delapan tahun," kata Aurin.

"Kami mencoba mengikuti, dan kadang-kadang meniru, saran dan apa yang mereka (Marquez dan kru) lakukan."

"Bahkan ketika Espargaro memiliki keluhan, kami akan mencobanya dan melihat apakah hasilnya sama karena dia adalah acuan di Honda dan MotoGP."

Aurin percaya Espargaro memiliki kesempatan untuk bersaing di posisi yang lebih baik pada MotoGP 2022.

Baca Juga: Demi Sukseskan MotoGP Indonesia, Aspal Sirkuit Mandalika Dijanjikan Pembenahan

"Buat semua pembalap MotoGP saya pikir targetnya adalah menjadi juara," tutur Aurin.

"Buat kami, kami perlu berlomba, melihat posisi kami, dan selalu bersaing dengan pembalap-pembalap terbaik serta berjuang untuk gelar juara."

"Setelah beberapa balapan kita akan tahu kenyataannya. Targetnya lebih tinggi, sesudah itu tergantung situasi."

MotoGP 2022 akan dibuka dengan seri balap pertama di Sirkuit Losail, Qatar, pada 4-6 Maret mendatang.

Baca Juga: Marquez Tak Berjuang Sendirian Lagi, Honda Tuntut Espargaro Buru Gelar pada MotoGP 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : hondaracingcorporation.com
REKOMENDASI HARI INI

Penjelasan PSSI soal Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Telat Gabung dan Menyusul

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136