Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Scorer Liga Champions - Rajin Cetak Gol, Mo Salah Tinggalkan Ronaldo dan Messi

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 17 Februari 2022 | 11:30 WIB
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, meninggalkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam daftar top scorer Liga Champions 2021-2022 usai rajin mencetak gol.
TWITTER.COM/KING_FUT
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, meninggalkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam daftar top scorer Liga Champions 2021-2022 usai rajin mencetak gol.

BOLASPORT.COM - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, meninggalkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam daftar top scorer Liga Champions 2021-2022 karena rajin mencetak gol.

Mohamed Salah terus-menerus mengalirkan gol untuk Liverpool di Liga Champions.

Terbaru, Mohamed Salah kembali tampil tajam saat Liverpool bertemu Inter Milan pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.

Melawat ke Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (16/2/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB, Liverpool sukses mencundangi Inter Milan dengan skor 2-0.

Dalam pertandingan tersebut, Mohamed Salah berhasil menyumbangkan sebiji gol ke gawang Inter Milan.

Baca Juga: Manchester United Akhirnya Bisa Menang Lagi, Cristiano Ronaldo: Kerja, Kerja, Kerja!

Liverpool memecah kebuntuan melalui gol sundulan Roberto Firmino pada babak kedua, tepatnya menit ke-75.

Berselang 8 menit, Mohamed Salah menggandakan keunggulan sekaligus memastikan kemenangan Liverpool atas Inter Milan.

Berawal dari kemelut di depan gawang Inter Milan, Mo Salah melepaskan tendangan kaki kiri menyusur tanah dari dalam kotak penalti.

Bola tendangan Mo Salah tersebut sempat membentur kaki Marcelo Brozovic dan membuat arah bola berubah.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Becus Penalti, Donnarumma Pasang Badan dan Bilang Wajar

Kiper Inter Milan, Samir Handanovic, mati langkah dan hanya bisa melongo menyaksikan bola mengalir ke dalam gawangnya.

Berkat gol ke gawang Inter Milan tersebut, Mo Salah pun menorehkan catatan gemilang bersama The Reds.

Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Mo Salah telah rajin mencetak gol dalam 8 laga tandang beruntun bareng Liverpool di Liga Champions.

Juru gedor timnas Mesir itu sudah memulai gelontoran golnya di ajang Liga Champions 2020-2021.

Musim lalu, Mo Salah tercatat mencetak gol melawan Atalanta, FC Midtjylland, RB Leipzig, dan Real Madrid.

Ketajaman Mo Salah berlanjut hingga musim ini, di mana ia mampu membobol gawang FC Porto, Atletico Madrid, AC Milan, dan Inter Milan.

Baca Juga: Hatinya Masih untuk Barcelona, Lionel Messi Tak Akan Ukir Sejarah di PSG

Mo Salah sendiri kini sudah membukukan total 8 gol di pentas Liga Champions 2021-2022.

Jumlah tersebut membuat Mo Salah nangkring di peringkat ketiga dalam daftar top scorer Liga Champions 2021-2022.

Mo Salah pun meninggalkan torehan dua megabintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Cristiano Ronaldo duduk di tangga kelima dengan koleksi 6 gol bersama Manchester United.

Adapun Lionel Messi berada satu setrip di bawah Cristiano Ronaldo dengan torehan 5 gol bareng Paris Saint-Germain.

Catatan gol Mo Salah hanya kalah dari dua pemain lain, yakni Robert Lewandowski dan Sebastien Haller.

Baca Juga: Idolakan Lionel Messi, Paus Fransiskus Kaget Terima Jersi Cristiano Ronaldo

Robert Lewandowksi menempati posisi kedua dalam daftar top scorer berkat 9 golnya untuk Bayern Muenchen.

Sementara itu, Sebastien Haller masih didapuk sebagai pencetak gol terbanyak di pergelaran Liga Champions 2021-2022.

Penyerang berusia 27 tahun itu sanggup mendulang total 10 gol untuk klub raksasa Belanda, Ajax.

Berikut Daftar Top Scorer Sementara Liga Champions 2021-2022:

  1. Sebastien Haller (Ajax) - 10 Gol
  2. Robert Lewandowski (Bayern Muenchen) - 9 Gol
  3. Mohamed Salah (Liverpool) - 8 Gol
  4. Christopher Nkunku (RB Leipzig) - 7 Gol
  5. Cristiano Ronaldo (Manchester United) - 6 Gol
    Riyad Mahrez (Manchester City) - 6 Gol
  6. Lionel Messi (Paris Saint-Germain) - 5 Gol
    Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain) - 5 Gol
    Leroy Sane (Bayern Muenchen) - 5 Gol
    Karim Benzema (Real Madrid) - 5 Gol
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : ESPN, Transfermarkt.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X