Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2022 - Gali Freitas Bikin Kiper Brunei Bingung, Timor Leste Raih Kemenangan Perdana

By Bagas Reza Murti - Kamis, 17 Februari 2022 | 17:52 WIB
Selebrasi pemain Timor Leste saat menang 3-1 atas Brunei Darussalam dalam matchday kedua grup A Piala AFF U-23 2022 di Morodok Techno National Stadium, Kamis (17/2/2022).
YOUTUBE PFT BONG DA VIET
Selebrasi pemain Timor Leste saat menang 3-1 atas Brunei Darussalam dalam matchday kedua grup A Piala AFF U-23 2022 di Morodok Techno National Stadium, Kamis (17/2/2022).

BOLASPORT.COM - Timor Leste menang 3-1 atas Brunei Darussaalam dalam matchday kedua grup A Piala AFF U-23 2022 di Morodk Techno National Stadium, Kamis (17/2/2022).

Setelah ditahan imbang Filipina di matchday pertama, Timor Leste menargetkan kemenangan saat menghadapi Brunei pada Kamis Sore.

Sedangkan sang lawan Brunei ingin bangkit setelah dihajar Kamboja 0-6 pada matchday pertama grup A.

Rencana Timor Leste memenangi laga sempat dirusak oleh Brunei pada menit ke-17.

Lewat sebuah scrimmage di depan gawang Timor Leste, Hakeme Said menendang bola masuk ke gawang. 1-0.

Baca Juga: RESMI - Kim Pan-gon Diperkenalkan Bersama 4 Staf untuk Timnas Malaysia, Bakal Debut Maret 2022

Tersentak gol Brunei, Timor Leste langsung menekan.

Usaha tim Samba Kecil menuai hasil pada menit ke-30.

Tendangan Paulo Gali Freitas dari dalam kotak penalti masih bisa ditepis oleh kiper Brunei Abdul Mutalip.

Bola rebound diterima oleh Mouzinho de Lima.

Pemain bernomor punggung 10 itu tak menyia-nyiakan kesempatan, dan lewat sepakan kaki kirinya berhasil menaklukkan Abdul Mutalip.

Pasukan Fabio Maciel pada akhirnya menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1 tepat sesaat sebelum peluit panjang dibunyikan.

Tendangan bebas Gali Freitas berhasil menembus pagar betis Brunei, namun memantul.

Baca Juga: Tanpa Basa-basi, Marc Marquez Akui Tak Akur dengan Valentino Rossi

Bola liar ditangkap oleh Abdul Mutalip, akan tetapi posisi bola sudah melewati garis gawang saat berada di pelukannya. 2-1.

Memasuki babak kedua, Timor Leste tetap menguasai permainan.

Beberapa kali Gali Freitas membahayakan gawang Brunei Darussalam lewat kecepatannya.

Usaha Timor Leste membuahkan hasil pada menit ke-80.

Penetrasi Joao Bosco Halle dari sisi kiri penyerangan salah diantisipasi bek Brunei.

Umpan silang mendatar Joao justru mengenai kaki salah satu bek Brunei dan masuk ke gawang sendiri. 3-1.

Brunei tak mampu mengembangkan permainan di sisa waktu.

Baca Juga: Berkat Pergantian Pemain dan Kedalaman Skuat, Liverpool Bisa Kalahkan Inter Milan

Timor Leste berhasil mengunci kemenangan 3-1 hingga akhir laga.

Berkat kemenangan ini, Timor Leste naik ke puncak klasemen grup A dengan poin 4.

Posisi Timor Leste masih bisa digeser Kamboja atau Filipina yang akan saling bentrok dalam laga yang digelar pukul 19.00 WIB nanti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : AseanFootball.org
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136