Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penawaran PSG Bisa Bikin Kolaborasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Terjadi Musim Depan

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 18 Februari 2022 | 04:00 WIB
Ekspresi megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Inggris melawan Southampton di Stadion Old Trafford, Sabtu (12/2/2022).
TWITTER.COM/OFFICIALFPL
Ekspresi megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Inggris melawan Southampton di Stadion Old Trafford, Sabtu (12/2/2022).

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain bisa menjadi klub yang menyatukan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam satu tim pada musim depan. 

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tak terbantahkan adalah dua pesepak bola paling populer dan terhebat pada era milenium ini. 

Kehebatan keduanya pun kerap diadu dan diperdebatkan soal siapa yang lebih hebat. 

Persaingan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo juga semakin runcing saat keduanya membela dua klub musuh bebuyutan. 

Lionel Messi memperkuat Barcelona sementara Cristiano Ronaldo bermain untuk Real Madrid

Praktis, keduanya kerap bentrok di lapangan hijau bersama tim masing-masing. 

Rivalitas keduanya bertahan kendati mereka tidak lagi memperkuat Barcelona dan Real Madrid

Saat ini, Lionel Messi bermain untuk Paris Saint-Germain, sementara Cristiano Ronaldo berseragam Manchester United

Situasi tersebut diindikasikan bisa berubah pada bursa transfer musim panas tepatnya untuk musim depan. 

Baca Juga: Tak Mau Main Bareng Lionel Messi, Peluang Cristiano Ronaldo Gabung PSG Kecil

Dikutip BolaSport.com dari Mirror, PSG tengah mempertimbangkan mengajukan penawaran untuk Cristiano Ronaldo bergabung dengan mereka pada musim depan. 

Tawaran Les Parisiens tersebut bisa menjadi tiket Cristiano Ronaldo untuk hengkang dari Manchester United

Sebab, penampilan Man United tidak sesuai harapan sejak ia bergabung dari Juventus pada awal musim 2021-2022. 

Setan Merah saat ini masih berada pada peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan 43 poin. 

Baca Juga: Bobol Gawang Inter Milan, Mo Salah Belum Sejago Cristiano Ronaldo dan Robert Lewandowski

PSG siap memberi Cristiano Ronaldo jalan keluar dan membuatnya bersatu dengan Messi. 

Les Parisiens diklaim akan memberi tawaran kontrak setahun untuk superstar asal Portugal itu. 

Kehadiran Cristiano Ronaldo diharapkan akan mengisi kekosongan yang akan ditinggalkan oleh Kylian Mbappe. 

Pasalnya, Kylian Mbappe hampir bisa dipastikan pergi ke Real Madrid pada musim panas 2022. 

PSG pun akan menjadi klub pertama yang bisa menyatukan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di satu tim seandainya skenario tersebut terjadi. 

Pemimpin klasemen sementara Liga Prancis tersebut juga menjadi salah satu klub yang bisa membayar gaji mingguan Cristiano Ronaldo

Pemain berusia 37 tahun itu menerima bayaran 500 ribu poundsterling atau sekitar Rp9,7 miliar per pekan. 

Hal lain yang bisa melancarkan wacana Cristiano Ronaldo merapat ke PSG adalah mereka lebih berpeluang lolos ke Liga Champions musim depan. 

Baca Juga: Top Scorer Liga Champions - Rajin Cetak Gol, Mo Salah Tinggalkan Ronaldo dan Messi

Rumor soal Cristiano Ronaldo ingin meninggalkan Manchester United juga semakin diperkuat oleh manuver sang superstar.

Cristiano Ronaldo dikabarkan akan bertemu agennya, Jorge Mendes, untuk mendiskusikan masa depannya. 

Pada musim 2021-2022, Cristiano Ronaldo sudah tampil 28 kali dan mencetak 15 gol pada semua kompetisi. 

Gol terakhir Cristiano Ronaldo untuk Manchester United tercipta ke gawang Brighton & Hove Albion pada laga tunda Liga Inggris, Selasa (15/2/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. 

Tembakan kaki kanannya membuka keunggulan Man United pada menit ke-51, sebelum Bruno Fernandes mencetak gol kedua dan mengunci kemenangan skuad Ralf Rangnick pada menit ke-90.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Mirror Sports
REKOMENDASI HARI INI

PSSI Akan Bangun Sistem Khusus untuk Pantau Pemain Timnas Indonesia di Luar Negeri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136