Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Melipir ke Spurs Gara-gara Ada Cristiano Ronaldo di Man United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 19 Februari 2022 | 08:15 WIB
Momen Antonio Conte memberikan instruksi kepada Harry Kane pada laga European Conference League.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Momen Antonio Conte memberikan instruksi kepada Harry Kane pada laga European Conference League.

BOLASPORT.COM - Antonio Conte akhirnya melipir ke Tottenham Hotspur disinyalir karena keberadaan Cristiano Ronaldo di Manchester United.

Nama Antonio Conte sempat dikaitkan erat dengan Manchester United pada akhir tahun 2021.

Itu tak lepas dari Manchester United yang membebastugaskan Ole Gunnar Solskjaer dari kursi pelatih.

Kekalahan 1-4 dari Watford di Liga Inggris membuat Ole Gunnar Solskjaer harus kehilangan pekerjaannya di Manchester United.

Setelah memberhentikan Solskjaer, Manchester United dilaporkan telah mengalihkan perhatian mereka untuk menunjuk seorang pelatih sementara guna memimpin tim hingga akhir musim 2021-2022.

Baca Juga: Kualat Pindah ke Juventus, Dusan Vlahovic Hancur dalam 2 Minggu

 

Adapun Michael Carrick ditunjuk sebagai caretaker alias pelatih interim.

Dalam pencarian pelatih utama, Man United telah dikaitkan dengan sejumlah nama tenar sejak kepergian Solskjaer.

Mulai dari eks bos Real Madrid, Zinedine Zidane, pelatih PSG Mauricio Pochettino, dan juru taktik Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag, masuk dalam bursa pelatih.

Namun, terdapat satu nama yang begitu kencang dikaitkan segera merapat ke Old Trafford, yakni mantan pelatih Inter Milan, Antonio Conte.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Imbang di Laga Derbi, Posisi Juventus di Empat Besar Jadi Rawan

Antonio Conte memang tengah menganggur usai mundur dari Inter Milan pada akhir musim lalu.

Antonio Conte disebut-sebut tertarik untuk mengambil alih kemudi pelatih Setan Merah.

Ralf Rangnick, Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire di Manchester United.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Ralf Rangnick, Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire di Manchester United.

Namun, pada akhirnya pelatih asal Italia tersebut malah berbelok menjadi pelatih Tottenham Hotspur.

Tottenham Hotspur mengikat Conte dengan durasi kontrak selama satu setengah tahun.

Baca Juga: Setelah Xavi dan Aguero, Kini Giliran Bekas Rekan Setim Lionel Messi di Barcelona Pasang Badan

Sementara itu, Man United merekrut Ralf Rangnick sebagai pelatih interim hingga musim ini berakhir sebelum menjadi konsultan klub dalam dua periode kedepan.

Dinukil BolaSport.com dari BeIN SPORTS, jurnalis dari BeiN, Richard Keys, melaporkan bahwa Cristiano Ronaldo menjadi alasan Conte urung gabung ke Man United.

Cristiano Ronaldo menjadi penyebab utama kegagalan Conte membesut Man United.

Richard Keys berani mengeklaim bahwa Conte bisa saja mengambil alih kursi pelatih Man United jika Cristiano Ronaldo pergi meninggalkan klub pada musim panas tahun ini.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Trio Morata-Vlahovic-Dybala Melempem, Juventus Gagal Menang di Kandang

Dalam cuitannya di Twitter, eks jurnalis Sky Sports itu menuliskan jika Ronaldo meninggalkan United musim panas ini, tidak menutup kemungkinan Conte mengambil pekerjaan di Old Trafford.

Ronaldo adalah alasan pelatih berusia 52 tahun tersebut tidak ada di sana sekarang.

Sebelumnya sempat diberitakan bahwa kegagalan Conte mendarat di Man United juga tak lepas dari hak veto dari sosok individu senior.

Sosok individu tersebut disinyalir mengarah kepada Ronaldo yang notabene eks pemain Juventus.

Baca Juga: Waduh, Anthony Martial Sindir Man United saat Rayakan Gol Perdana dengan Sevilla

Keys juga menegaskan bahwa seseorang yang memiliki hubungan kuat dengan Juventus memainkan peran kunci dalam membuat Conte tidak mendapatkan pekerjaan di Man United.

Adapun kabar seputar masa depan CR7 sendiri juga tengah memanas di Man United seiring performa kurang memuaskan klub di Liga Inggris musim ini.

Man United masih berjuang di posisi empat besar dan diperkirakan hanya menargetkan lolos ke Liga Champions musim depan.

Sementara itu, Conte sendiri juga memiliki tugas yang tidak mudah di Tottenham.

Baca Juga: Kisruh soal Maguire dan Ronaldo Rebutan Jadi Kapten Man United, Rangnick: Omong Kosong!

Pasalnya, sejak mengasuh Spurs pada November 2021, Conte tercatat telah menelan enam kekalahan dan tiga hasil seri di Liga Inggris.

Conte juga dikabarkan tidak senang dengan kebijakan transfer klub pada Januari lalu dengan melepas Tanguy Ndombele, Dele Alli, Bryan Gil dan Giovani Lo Celso baik permanen dan pinjaman.

Peluangnya untuk meninggalkan Tottenham Hotspur Stadium masih terbuka hingga musim panas nanti atau musim depan.

Namun, Man United diyakini bakal lebih memilih antara Mauricio Pochetino atau Erik ten Hag sebagai juru taktiknya di tim utama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : sportskeeda.com, Sky Sports, beIN SPORTS
REKOMENDASI HARI INI

Alumni Liga 1 Jadi Pemain Paling Senior di Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136