BOLASPORT.COM - Laga pekan ke-26 Liga 1 2021-2022 antara Persija Jakarta vs Persik Kediri berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (19/2/2022).
Gelandang Persija Jakarta, Syahrian Abimanyu, mengaku buta tentang kekuatan Persik Kediri.
Terutama lini tengah Persik Kediri.
Baca Juga: Tatap Laga Melawan Persebaya Surabaya, Pelatih Arema FC: Datang dan Menang
Wajar saja, Syahrian Abimanyu sebelumnya memperkuat klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim.
Syahrian Abimanyu pun sempat dipinjamkan Johor Darul Ta'zim ke tim Australia, Newcastle Jets.
Syahrian Abimanyu ditebus Persija Jakarta dari Johor Darul Ta'zim pada jendela transfer putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Baca Juga: Pol Espargaro: Honda Pantas Miliki Pembalap yang Mampu Raih Kemenangan
"Jujur, sejauh ini belum pernah bertemu Persik Kediri," ucap mantan pemain Madura United itu.
"Saya kurang tahu, dari pemain untuk lawan siapa pun kami anggap sama."
"Yang penting kami bisa memberikan yang terbaik," sambung Syahrian Abimanyu.
Baca Juga: Pembelaan dari Legenda Barcelona untuk Pemain yang Buang-buang Peluang
Ia menambahkan, Persija Jakarta akan meraih hasil yang terbaik kontra Persik Kediri.
Secara persiapan pun sudah dilakukan sebaik mungkin.
"Kami pemain siap untuk menjalankan instruksi dari pelatih," tutur pemain timnas Indonesia itu.
"Sejumlah kekurangan sudah diperbaiki."
"Insyaallah bisa menampilkan yang terbaik," kata Syahrian Abimanyu dalam sesi jumpa pers.
Sementara itu, Persija Jakarta saat ini menduduki urutan ketujuh klasemen Liga 1.
Dari 24 pertandingan, klub yang berjulukan Macan Kemayoran tersebut menorehkan 34 poin.
Sementara itu, Persik Kediri menempati posisi kesembilan.
Dalam 25 laga, Persik Kediri sukses mengumpulkan 30 poin.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar