Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mohamed Salah Pemain Tercepat Kedua yang Sumbang 150 Gol untuk Liverpool

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 20 Februari 2022 | 05:15 WIB
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan), merayakan golnya ke gawang Norwich pada pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris di Anfield, Sabtu (19/2/2022).
TWITTER.COM/LFC
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan), merayakan golnya ke gawang Norwich pada pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris di Anfield, Sabtu (19/2/2022).

BOLASPORT.COM - Mohamed Salah mengukir rekor lewat golnya ke gawang Norwich City pada pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris di Stadion Anfield. 

Duel antara Liverpool dan Norwich City digelar di Stadion Anfield, Sabtu (19/2/2022) pukul 22.00 WIB.

Sebelum laga dimulai, Liverpool menempati posisi kedua dengan koleksi 54 poin dari 24 pertandingan.

Sementara Norwich City masih terjebak di zona degradasi, tepatnya pada posisi ke-18, dengan hanya mengumpulkan 17 angka. 

Liverpool sempat tertinggal lebih dulu dari Norwich City pada menit ke-48 lewat gol Milos Rashica. 

Skuad Juergen Klopp tidak tinggal diam dan berhasil mencetak gol balasan ke gawang Norwich City

Liverpool berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Sadio Mane pada menit ke-64. 

Gol Mohamed Salah pada menit ke-67 membuat Liverpool berbalik unggul, sebelum sontekan Luis Diaz pada menit ke-81 menyempurnakan kemenangan 3-1 The Reds atas Norwich. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Tertinggal Duluan, Mohamed Salah Cetak Gol ke-150 dan Liverpool Balikkan Keadaan

Liverpool mengakhiri laga dengan tiga poin untuk terus menempel Manchester City pada puncak klasemen sementara. 

Untuk Mohamed Salah, golnya ke gawang Norwich City menjadi gol ke-150 yang ia sumbangkan sejak menjadi pemain Liverpool pada 2017.

Salah pun tercatat menjadi pemain ke-10 Liverpool yang menorehkan catatan istimewa itu. 

Baca Juga: Hasil Babak I - Lepas 15 Tembakan, Liverpool Ditahan Imbang Tanpa Gol oleh Tim Zona Degradasi

Bukan hanya jumlah gol yang membuat torehan Mohamed Salah menjadi istimewa. 

Hal lain yang juga layak membuatnya menjadi sorotan adalah betapa cepatnya Mo Salah membuka kunci pencapaian tersebut. 

Dikutip BolaSport.com dari Opta, Mo Salah hanya butuh 233 penampilan untuk mencetak 150 gol.

Salah pun menjadi pemain tercepat kedua yang bisa menyumbangkan 150 gol untuk Liverpool

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Lukaku Jadi Hantu, Chelsea Diselamatkan Ziyech di Kandang Crystal Palace

Mo Salah hanya kalah dari Roger Hunt, penyerang Liverpool yang bermain dari 1958 hingga 1969. 

Roger Hunt hanya butuh 226 penampilan untuk mengoleksi 150 gol untuk Liverpool

Untuk musim ini, Mohamed Salah sudah menyumbang 17 gol di Liga Inggris musim 2021-2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Opta Joe, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Undian Kualifikasi Piala Asia 2027 - Vietnam Beruntung Tak Satu Grup dengan Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X