Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tsubasa dan Hyuga Minggir, Mo Salah-Sadio Mane Duet Paling Mematikan Liga Inggris

By Ade Jayadireja - Minggu, 20 Februari 2022 | 07:30 WIB
Selebrasi dua pemain Liverpool, Sadio Mane dan Mohamed Salah, saat melawan Newcastle United di Anfield, Kamis (16/12/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Selebrasi dua pemain Liverpool, Sadio Mane dan Mohamed Salah, saat melawan Newcastle United di Anfield, Kamis (16/12/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Sadio Mane dan Mohamed Salah menyandang status sebagai duet tersubur di panggung Liga Inggris.

Ada peran Sadio Mane dan Mohamed Salah dalam kemenangan Liverpool atas Norwich City pada matchday ke-26 Liga Inggris 2021-2022.

Mereka menyumbang masing-masing satu gol untuk membantu The Reds meraih kemenangan 3-1 di Anfield, Sabtu (19/2/2022).

Mane lebih dulu membobol gawang tim tamu pada menit ke-64 melalui tendangan salto.

Selang tiga menit kemudian, giliran Salah yang mencatatkan namanya di papan skor.

Satu gol tambahan dari Luis Diaz semakin memantapkan tiga poin buat Liverpool.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Lukaku Jadi Hantu, Chelsea Diselamatkan Ziyech di Kandang Crystal Palace

 

"Saya selalu bangga mencetak gol untuk klub ini. Hal terpenting adalah menang," tutur Salah selepas laga.

Menghitung partai kontra Norwich, Mane dan Salah sudah 30 kali mencetak gol untuk Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris yang sama.

Angka tersebut adalah jumlah terbanyak bagi pasangan pemain di sepanjang sejarah Premier League.

Jadi, jika timnas Jepang dalam komik Captain Tsubasa memiliki Tsubasa Ozora dan Kojiro Hyuga sebagai mesin gol andalan, Liga Inggris punya Mane dan Salah.

Ilustrasi Kojiro Hyuga dan Tsubasa Ozora dalam serial kartu Captain Tsubasa.
TWITTER.COM/SADIDAN
Ilustrasi Kojiro Hyuga dan Tsubasa Ozora dalam serial kartu Captain Tsubasa.

Baca Juga: Luar Biasa, Arema FC Masuk 10 Besar Klub Terkuat di Dunia Musim 2021

Liverpool menikmati ketajaman duet Mane-Salah sejak 2017.

Dua bomber Benua Afrika itu berjasa menghadirkan empat trofi bagi Si Merah.

Selama lima tahun main bareng, Salah dan Mane sudah berbagi bilah lapangan dalam 204 partai di semua kompetisi.

Salah berkontribusi 15 assist untuk gol Mane.

Uniknya, Mane juga mengkreasi 15 umpan yang dikonversi menjadi gol oleh Salah.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : optajoe
REKOMENDASI HARI INI

Jiwa Cenayang Casey Stoner Menyebut Marc Marquez Jadi Juara Dunia MotoGP 2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X